Bakti Sosial Polres Kediri Kota Bersama PCNU Kota Kediri

TNI & POLRI275 Dilihat

Kediri – TransTV45.com – Kapolres Kediri Kota AKBP. Wahyudi. S.I.K., M.H. melakukan kegiatan Bakti Sosial Bersama PCNU Kota Kediri dengan sasaran pengurus NU dan warga NU Kota Kediri yang terdampak Pandemi Covid19. Rabu, (08/9/2021).

Kegiatan Bakti Sosial bersama PCNU bertempat di Kantor PCNU Kota Kediri Jl. Sriwijaya Kel. Jagalan Kec. Kota Kediri.

Adapun sasaran Bakti sosial Polres Kediri Kota bersama PCNU Kota Kediri dengan sasaran pengurus dan warga NU Kota Kediri yang terdampak Pandemi Covid guna meringankan beban Ekonomi, jumlah paket sembako sebanyak 200 paket @ 5 Kg.

Turut hadir dalam kegiatan Bakti Sosial Kapolres Kediri Kota beserta PJU, Ketua MUI Kota Kediri / Pengasuh Ponpes Lirboyo KH. Kafabihi Mahrus,
Ketua PCNU Kota Kediri K.H. Abu Bakar Abdul Jalil ( Gus Ab),
Pengurus PCNU, MWC dan Ranting NU / jamaah pengajian Malam Kamis -/+ 50 orang.

Bakti Sosial Polres Kediri Kota bersama PCNU Kota Kediri ini bertepatan dengan kegiatan Pengajian rutin Malam Kamis yang dilaksanakan secara Online / Live Youtube diikuti oleh warga NU Kota Kediri.

“Dalam kegiatan Bakti Sosial ini Polres Kediri Kota memberikan bantuan sebanyak 1 Ton/ 200 paket beras yang nantinya didistribusikan kepada pengurus dan warga NU yang terdampak, dengan tujuan supaya strategi meringankan beban masyarakat Kota Kediri ditengah masa Pademi Covid 19 dapat terlaksana.” Ungkap AKBP. Wahyudi. S.I.K., M.H.

Polres Kediri Kota selama Pandemi covid19 bekerja sama dengan warga NU Kota Kediri selain dalam Bakti sosial juga bekerja sama dalam pelaksanaan Vaksinasi dan Sosialisasi dalam pelaksanaan Protokol Kesehatan.

Terima kasih kepada warga NU Kota Kediri yang ikut menjaga keharmonisan dan situasi adem guyub rukun sehingga tercipta situasi aman kondusif di Kota Kediri dan saat ini Kota Kediri mengalami penurunan pasien covid BOR yang terpakai 23 %. dan turun ke Level 3″ Ungkap AKBP. Wahyudi. S.I.K., M.H.

Dalam kesempatan Bakti Sosial ini Kapolres Kediri Kota Mengajak keluarga besar NU Kota Kediri yang belum Vaksin untuk melaksanakan Vaksin. Polres Kediri Kota menyiapkan Vaksin bagi masyarakat dan alhamdulillah masyarakat Kota Kediri 89 % sudah di Vaksin.

Kami Ketua PCNU mewakili segenap Pengurus dan Keluarga besar NU Kota Kediri mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres Kediri Kota yang telah memberikan bantuan sembako dan dengan bantuan ini dapat mengurangi beban warga NU Kota Kediri. “Ungkap K.H. Abu Bakar Abdul Jalil ( Gus Ab).

Reporter : Muhaimin/Hadi Trisno
Sumber : Humas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *