MALAKA – TransTV45.com | Dalam rangka mendukung pemerintah untuk mempercepat vaksinasi demi terciptanya herd Immunity, kapolsek sektor malaka barat malakukan wujud kerja sama dengan puskesmas besikama untuk melaksanakan vaksinasi terhadap siswa siswi SMA NEGERI 1 MALAKA TENGAH. Kegiatan ini dilaksakan pada pukul 09-00 WITA, yang bertempat di aula SMA NEGERI 1 MALAKA TENGAH desa besikama, kec. Malaka barat, kab. Malaka,Nusa tenggara timur, pada Kamis (30/09/2021).
Turut hadir dalam menyukseskan kegiatan vaksinasi tersebut, babinsa koramil 1605-09/biuduk Foho, Sertu Stanis, Serda Armindo, Serda Pedro dan Serda Yohanes Delu yang dengan antusias membantu pihak polsek malaka barat dalam pendampingan terhadap perseta vaksin, dengan mematuhi prokes.
kita melaksanakan program pemerintah untuk kegiatan vaksinasi terhadap seluruh lapisan masyarakat. Akan tetapi untuk hari ini kita melakukan vaksinasi secara khusus bagi anak-anak pelajar, agar imun tubuh dari pada anak-anak sekolah kita tahan dalam menghadapi covid 19 ini. Ungkap Kapolsek malaka barat, ipda Ferdy Manek kepada awak media TransTV45
Saya mengajak seluruh elemen masyarakat malaka barat, agar kita tetap mematuhi protokol kesehatan demi menghidari dan mengurangi serta memutuskan secara bersama-sama mata rantai virus covid 19 ini. Mari kerja sama dengan TNI POLRI, untuk mempercepat vaksinasi agar kita mendapatkan kekebalan tubuh dari vaksin tersebut. Karna vaksin itu lebih baik untuk menguatkan imun tubuh kita dalam menghadapi ancaman virus ini. Jelasnya
Dalam kesempatan yang sama, dokter puskesmas besikama Dionesia Kidi Making juga menyampaikan. Program vaksin ini adalah program pemerintah yang bertujuan untuk melindungi masyarakat dari penyebaran covid 19.
Saya sangat bangga terhadap anak-anak pelajar SMA NEGERI 1 MALAKA TENGAH yang sangat antusias untuk mengikuti vaksinasi yang diadakan disekolah. Kita juga antisipasi terhadap siswa siswi yang mana ada kriteria kriteria tertentu yang kita eliminasi untuk tidak mengikuti vaksinasi. Tetapi bagi siswa siswi yang memenuhi syarat untuk vaksinasi, maka peserta terlebih dahulu melakukan pendataan diri dan mengecek tensi dan suhu tubuh oleh petugas kesehatan sebelum siswa tersebut divaksin. peserta vaksin akan kami observasi selama 30 menit untuk mengantisipasi terjadinya reaksi terhadap vaksin. Ungkapnya
Kami selaku orang tua wali disekolah, sangat mendungkung program pemerintah dengan mempercepat vaksinasi lewat polsek malaka barat dan puskesmas besikama, yang sudah melakukan vaksinasi terhadapap siswa siswi kami dengan jumlah dosis vaksin untuk 100 peserta. Ungkap kepala sekolah SMA NEGERI 1 MALAKA TENGAH bapak Antonius Atok Tahu s.pd.
kami berharap agar siswa siswi kami dapat divaksin semua, sehingga kami bisa melaksanakan proses belajar mengajar dengan normal dan tetap taat pada protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah. tutupnya.
(Robert)