Sergai. Transtv45.com| Kapolsek Firdaus, AKP Idham Halik, SH dan personel melakukan pengecekan pendistribusian bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir bersama unsur Forpimcam Kecamatan Sei Rampah, Rabu (3/11/2021) pagi.
Turut hadir, Camat Sei Rampah Suhendra Damanik, Kadis Sosial Pemkab Sergai Arianto, Kanit Intel Polsek Firdaus IPDA M. Rusli Tanjung dan personel, Kepala Desa Rampah Munajat SH, Kepala Dusun I dan warga.
Adapun penyerahan bantuan sembako kepada waga yang terkena dampak banjir diposko banjir di Dusun I Senangkong yang diserahkan langsung oleh Camat Sei Rampah dan Kapolsek Firdaus didampingi kepala desa dan Kadus Sei Rampah
” Bantuan yang diberikan sembako seperti beras, minyak goreng, mi instan. Jangan dilihat dari banyaknya, tetapi kepedulian ditengah musibah ini,” ujar Camat
Jurnalis:Ulvi