MALAKA.TRANSTV45.COM| Dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi, Polsek Resor Malaka Barat dan Koramil 1605-09/Biuduk Foho, bersama UPTD Puskesmas Besikama melakukan vaksinasi bagi warga yang menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT), yang bertempat di kantor Desa Rabasahain, kec. Malaka Barat, Kab. Malaka, Nusa Tenggara Timur, Selasa (23/11/2021).
Hadir dalam kegiatan pendampingan vaksinasi di Desa Rabasahain, Kapolsek Malaka Barat. Ipda Ferdy Manek, Bhabinkamtibmas Polsek Malaka Barat, Aipda Abdullah Jusuf. Turut hadir juga dalam pendampingan tersebut, Babinsa Koramil 1605-09/Biuduk Foho. Sertu stanis mali seran, Serda armindo dan Serda yohans delu yang melakukan pendampingan dan membantu mendukung dalam pelaksanaan di tempat penyuntikan vaksin.
Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo SH S.IK melalui Kapolsek Malaka Barat Ipda ferdy manek, kepada media ini menyampaikan,”langkah ini merupakan percepatan vaksinasi menuju terwujudnya herd immunity (kekebalan kelompok), sesuai arahan pemerintah pusat mengenai percepatan vaksinasi yang merupakan upaya memutus mata rantai Covid-19.
“Kita tidak memaksa, apalagi bagi yang berhalangan untuk melakukan vaksin. Tapi kita harap masyarakat bisa memahami bahwa vaksinasi ini penting untuk kesehatan agar aktivitas kembali normal tanpa kekhawatiran,” ungkap kapolsek
Dalam kesempatan yang sama Dokter Puskesmas Besikama, Dionesia Kidi Making menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat Rabasahain.
”Saya sangat bangga terhadap masyarakat yang sangat antusias untuk mengikuti vaksinasi yang diadakan dikantor Desa Rabasahain.
” Dan seperti biasanya kita selalu antisipasi terhadap masyarakat yang mana ada kriteria kriteria tertentu yang kita eliminasi untuk tidak mengikuti vaksinasi. Tetapi bagi masyarakat yang memenuhi syarat untuk vaksinasi, maka peserta terlebih dahulu melakukan pendataan diri dan mengecek tensi dan suhu tubuh oleh petugas kesehatan sebelum warga tersebut divaksin. peserta vaksin akan kami observasi selama 30 menit untuk mengantisipasi terjadinya reaksi terhadap vaksin. Ungkap Dokter
Sementara itu Kepala Desa Rabasahain Paulus Yohanes Nahak Leki mengatakan,” pasca diberikan pengarahan dan aturan terkait pengambilan BLT ini sudah banyak masyarakat yang sadar dan mau melakukan vaksinasi.
”Saya bersyukur sekali karna masyarakat antusias mengikuti vaksinasi covid-19 di Kantor Desa Rabasahain hari ini. dan untuk penyaluran Bantuan langsung Tunai (BLT), warga sudah melakukan vaksinasi di Puskesmas dan Kantor Desa Rabasahain. Beber kades.
Kades Jhon menambahkan, sesuai arahan pemerintah pusat mengenai percepatan vaksinasi, maka secara tegas saya menghimbau kepada masyarakat khususnya Desa Rabasahain untuk memvaksin, bagi yang belum tervaksin. Karna segala bentuk bantuan dari pemerintah seperti Bantuan Langsung Tunai (BLT), dan Program Keluarga Harapan (PKH), akan saya pending bagi masyarakat yang berhak menerima tetapi belum melakukan vaksinasi. Pungkasnya.
(Robert)