Muspika Kecamatan Paya Bakong Mendampingi Kasubdit OP Ditjend SDA Meninjau Abrasi Sungai Keureto

Breaking News280 Dilihat

Aceh Utara. Transtv45.com| Kasubdit Bina Op Ditjend SDA Nizam bersama BWS Sumatera 1 Azhari meninjau Lokasi Abrasi Sungai Kereuto di Desa Blang Gunci Kecamatan Paya Bakong Kabupaten Aceh Utara Selasa (04/01/2022).

Abrasi sungai yang terjadi di Gampong Blang Gunci menyebabkan beberapa unit rumah milik warga jatuh ke sungai.

Bukan itu saja, jika abrasi sungai tersebut tidak segera ditanggulangi, maka puluhan rumah warga lainnya dan badan jalan akan menyusul amblas ke dasar sungai. Sebab, di musim penghujan, aliran Sungai Keureto sering meluap dan mengikis tebing sungai sedikit demi sedikit.

Camat Paya Bakong Syahrul Nizam, S.STP, MSi kepada awak media mengatakan” Kami Muspika Kecamatan Paya Bakong sangat berharap kepada pihak Rombongan yang meninjau lokasi tersebut untuk segera menanggulangi masalah ini, karena masyarakat sekitar sungai sudah lama mengalami trauma sejak terjadi longsor beberapa waktu yang lalu , dan supaya ke depan Masyarakat bisa tidur dengan tenang walaupun hujan tidak cemas lagi seperti saat ini” pungkasnya.

Iya juga menambahkan” Apalagi longsoran tersebut hampir mendekati jalan utama dan satu-satunya akses menuju PSN Waduk Keureto, “apabila sampai terjadi longsor terhadap badan jalan, maka beberapa desa akan terisolir dan kegiatan waduk otomatis akan terhenti”tutupnya.

Dalam rombongan itu turut hadir juga Ketua Sahabat Ilham Pangestu Aceh Utata ( SIP ) T.Muhammad Isa Al Aziz, Anggota Danramil 21 Paya Bakong, dan Anggota Polsek Paya Bakong.

Geuchik Gampong Blang Gunci Syamsul beserta Masyarakat sangat berharap masalah ini segera teratasi, setidaknya pemerintah memasang Bronjong untuk mencegah Abrasi sungai di kawasan tersebut.

( Fadly P.B )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *