Wabup Tapsel Rasyid Assaf Dongoran.:Masyarakat Harus Semangat Bangun Bisnis Mikro Produser Ikan Air Tawar

Breaking News388 Dilihat

Tap-sel. TransTV45.com|| Pemerintah Kabupaten terus mendukung masyarakat untuk bangkit dari keterpurukan ekonomi yang melanda dunia dan Indonesia

Rasyid Assaf Dongoran, wakil bupati mengatakan bahwa tahun 2021 telah turun 1 unit bantuan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI kepada Koperasi Perikanan Pertanian (Periper) Tapsel dan Sejak Turunnya bantuan Kementerian Perikanan dan Kelautan RI, ini semua bagian dari upaya mewujudkan Tapsel Sehat, Cerdas, Sejahtera.(sel 25 Jan 2022).

Kita harus syukuri bantuan Kementerian KKP RI ini , kita dapatkan untuk masyarakat Tapsel dan bersaing dengan kabupaten lain se Indonesia pada tahun 2021 lalu, kalau masyarakat berdikari semangat bekerja , saya  terus perjuangkan untuk tahun 2022 nanti, syaratnya semangat kerja, mengeluh boleh , tapi  jangan terlalu banyak mengeluh, silahkan berkomunikasi dan diskusi dengan teman-teman di Dinas Perikanan Tapsel, dengan untuk semua gagasan ”  tambahnya

Saya memantau bahwa penggunaan 1 unit excavator mini tersebut cukup efektif dalam gerakan mencetak kolam-kolam ikan air tawar di masyarakat Tapsel , itu saya pantau dari Mei 2021 sd Januari 2022 ini, semoga perlahan lahan sikap dan cara berpikir petani Tapsel bisa berbisnis mikro & kecil,  sebagai produser ikan air tawar ” tegas Rasyid

Berdasarkan laporan Koperasi Periper , pada tahun mei 2021 sampai Januari 2022, capaian kinerja dalam program pencetakan dan rehab sebanyak 49 unit kolam, 1300 Meter  jalan usaha perikanan dan 350 meter saluran irigasi, yang terletak di kecamatan Saipar Dolok Hole dan kecamatan Sipirok serta Angkola Timur

Ardi Hasaoran , ketua koperasi Periper mengatakan terimakasih atas dukungan Pemkab Tapsel dan Kementerian KKP terhadap  masyarakat dalam membentuk kolam ikan, tingkat permintaan penggunaan alat excavator terus naik, apalagi masyarakat merasa beruntung dengan harga  penyewaan excavator yang sangat terjangkau.

” Saat ini penggunaan alat ini berjalan secara aktif di lapangan , kami yakin 2-3 tahun kedepan Tapsel akan menjadi salah satu penghasil ikan air tawar yang dapat memenuhi kebutuhan domestik Tapsel dan tentunya kebutuan luar Tapsel”

Kami harap Wakil Bupati terus bisa membantu masyarakat untuk mengembangkan perikanan yang masalah utamanya adalah Produksi dan pencetakan  kolam

Semoga bisa terus Pemkab Tapsel memperjuangkan Bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI pada masa yang akan datang, kami sangat harapkan terus , ujar Ardi Hasaoran.

Jurnalis:Ali Yusron.Dgr.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *