Masyarakat Dairi memenuhi jalanan menunggu kedatangan Presiden Jokowi

Berita227 Dilihat

DAIRI.TRANSTV45.COM|Warga Dairi Tumpah ke Jalan Rela Berpanas- panasan Nantikan Kedatangan Bapak Presiden RI.Joko Widodo. Masyarakat Kabupaten Dairi, Sumatera Utara sejak pagi berbondong-bondong memenuhi jalanan dan lokasi yang akan dilewati dan didatangi Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi). Salah satu tempat yang akan di datangi orang nomor satu itu adalah Pusat Pasar Sidikalang.

Jalanan yang biasanya terlihat sepi, kini menjadi kerumunan manusia. Masyarakat rela berpanas-panasan untuk menyambut kedatangan dan melihat langsung Presiden Jokowi

Tumiur br Manalu warga yang sejak pagi menunggu kedatangan Jokowi ditemui wartawan mengatakan, selama ini dirinya hanya bisa melihat Presiden Jokowi di televisi.

“Sekarang Pak Jokowi datang ke Dairi, jadi saya bersama anak-anak mau melihat langsung,” ucap Tumiur, Kamis (3/2/2022)

Tumiur berharap bisa menyalam langsung Pak Jokowi. “Kalau bisa saya ingin menyalam pak Jokowi,” harapnya.

Dia juga ingin Pak Jokowi jadi Presiden 3 periode, agar pembangunan semangkin maju khususnya di Kabupaten Dairi.

Setelah 74 Tahun, Kabupaten Dairi Dikunjungi Presiden RI

Sejak berdiri 74 tahun lalu, baru pertama kali dalam sejarah kabupaten yang kini dipimpin Bupati Eddy Keleng Ate Berutu tersebut dikunjungi Presiden Republik Indonesia. Rencana kedatangan Jokowi ke kabupaten yang berpenduduk 318.616 jiwa ini pun disambut antusias masyarakatnya Apalagi, inilah pertama kali sejak Indonesia merdeka 76 tahun lalu ada presiden yang datang ke Kota Sidikalang, ibu kota Dairi

Besman Damanik, misalnya, warga Sidikalang yang kesehariannya bekerja sebagai penjahit sepatu di sekitar Pusat Pasar Sidikalang ini mengaku bangga daerah di mana ia tinggal dikunjungi presiden. Menurutnya, masyarakat pasti akan senang dengan kedatangan Jokowi.

“Ini merupakan kabar baik untuk Dairi ke depan. Bapak Presiden memberikan perhatian kepada Dairi Semoga pembangunan semakin maju dan meningkat,” ucapnya ketika ditemui, Rabu (2/2/2022).

Hal senada juga disampaikan Suryani br Siregar. Menurut penjual rempah-rempah di Pusat Pasar Sidikalang ini, baru kali ini ada presiden yang mau berkunjung ke Dairi. Ini merupakan kebanggaan bagi masyarakat Dairi.

“Saya pribadi sangat senang dan gembira dengan kedatangan Pak Jokowi, apalagi kabarnya dia mau mengunjugi pasar,” ucap Suryani.

Sebelumnya, Kadis Kominfo Dairi, Aryanto Tinambunan, menjelaskan, Presiden Jokowi dan menggunakan helikopter akan mendarat/landing di lapangan Stadion Panji Bako, Kecamatan Sitinjo pada pukul 14.20 WIB. Selanjutnya menuju lokasi acara di Lapangan Sudirman memberikan sertifikat tanah rakyat, selanjutnya meninjau Pusat Pasar Sidikalang untuk memberikan bantuan langsung tunai kepada para pedagang kaki lima.

(Hendry angkat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *