Babinsa 04/Jawai Hadiri Acara Isro’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H

Breaking News231 Dilihat

SAMBAS KALBAR. TRANSTV45.COM||  Babinsa 04/Jawai hadiri kegiatan Peringatan  Isro’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1443 H, 2022, yang bertempat di Surau Ridho Barokah Desa Parit Setia Kec. Jawai Kab. Sambas, Selasa malam (15-02-21).

Tampak diruangan Acara dihadiri oleh, Camat Jawai, Bpk. Izama, S.Pd. MM, Ust Hatoli, S.Sy.MH. ( Penceramah ), Kades Parit Setia, Bpk Erwanto, Kepala KUA Jawai Bapak Nurdin S.Ag, Babinsa Parit Setia Fahrul Fajri serta Masyarakat Desa Parit Setia.

Kepala Desa Parit Setia Bpk Erwnto dalam smbutannya menyampaikan kepada masyarakat Parit Setia “Kita bersykur sudah berdirinya surau kita dan kita tinggal menjaga dan merawat nya bersama, Ungkap Kades.

“Isra’ Mi’raj adalah peritiwa penting dalam sejarah lslam yang mengisahkan perjalanan luar biasa Nabi Muhammad SAW. Yang mana peristiwa ini diperingati sebagai perjalanan suci Rasulullah sekaligus tanda kekuasaan Allah SWT. Dalam peristiwa ini juga, Rasulullah berkesempatan untuk bertemu dan berkomunikasi langsung dengan Allah SWT. Dan dari percakapan tersebut, Allah memberi perintah kepada Rasulullah untuk melaksanakan sholat wajib lima waktu sehari semalam yang juga harus dikerjakan oleh umat Nya”, ungkap Erwanto

“Semoga surau kita menjadi barokah dan insyallah kita tetap ramaikan untuk solat berjamaah di Surau Ridho Barokah ini, kedepan nya surau ini bisa menjadi lebih baik dan untuk tempat anak – anak TPA atau pengajian lebih di aktifkan lagi” Imbuhnya.

Dalam kesempatan itu Babinsa Koramil 04/Jawai Praka Fahrul Fajri mengatakan, kegiatan ini sangat tepat sekali sebagai siraman Qolbu agar setiap insan yang beriman akan bertambah keimanannya dan kegiatan ini juga sebagai Ajang Silaturahmi Warga dalam konteks Ukhuwah Islamiah dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,

“Saya mengajak melalui peringatan Isro’ Mi’raj ini mari kita perkuat keimanan kita kepada Allah SWT jangan sampai batal syahadat kita,” Tutur Fajri.

“Isro’ Mi’raj merupakan hari yang sangat bersejarah yang mana, umat islam tiap tahunnya secara serentak di seluruh belahan dunia memperingati history ini. Seperti halnya malam ini, warga Desa Parit Setia Kec. Jawai menggelar lsra’ Mi’raj guna mengenang perjalanan suci Nabi Muhammad SAW, Tutup Babinsa.

Jurnalis :Eddy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *