Tebing Tinggi | Transtv45.com – AKBP Mochamad Kunto Wibisono, S.H.,S.IK.,M.Si, memimpin pelaksanaan Apel Gelar Pasukan “Operasi Keselamatan Toba 2022”, dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan dimasa Pandemi Covid 19 di Wilayah Hukum Polres Tebing Tinggi. Apel berlangsung pada hari Selasa (01/03/2022) sekitar pukul : 08.00 Wib bertempat di Lapangan Apel Polres Tebing Tinggi Kota Tebing Tinggi – Sumut.
Hadir dalam acara,, Kapolres Tebing Tinggi AKBP M. Kunto Winisono, S.H.,S.IK.,M.Si, Wakapolres Kompol Asrul Robert Sembiring, S.H.,M.H, Para PJU Polres Tebing Tinggi, Batalion B Sat Brimob Tebing Tinggi, Dansub Denpom Tebing Tinggi Kapten CPM Hendra, Koramil 13 Tebing Tinggi, Dinas Perhubungan Kota Tebing Tinggi, Para Perwira, Para Bintara. Dalam acara ini arahan Kapolda Sumut dibacakan oleh Kapolres Tebing Tinggi AKBP M. Kunto Wibisono SH, SIK, M.Si mengatakan,, Salam Presisi !!! ” Puji Syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan Rahmat dan Karunia-Nya, karena pada pagi hari ini kita semua dapat hadir, pada Apel Gelar Pasukan Operasi Mandiri Kewilayahan “keselamatan Toba – 2022”, ditempat ini dalam suasana penuh kebersamaan serta tetap mematuhi Protokol Kesehatan.
Pelaksanaan Apel Gelar Pasukan ini dilakukan secara serentak diseluruh Jajaran Polda Sumut dengan tujuan sebagai bentuk kesiapan Personel dan sarana prasarana yang akan dilibatkan pada Operasi “ Keselamatan Toba – 2022”. Sekaligus menunjukkan kesiapan penyelenggaraan Operasi kepada Publik sehingga masyarakat Sumatera Utara dapat patuh dan disiplin dalam berlalu lintas sehingga angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas dapat menurun dan penyebaran Pandemi Covid-19 dapat dicegah. Adapun sasaran Operasi Keselamatan Toba – 2022” yakni para pelaksana Operasi mampu mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata sebelum, pada saat dan pasca Operasi, yang dapat menghambat dan mengganggu Kamseltibcarlantas serta penyebaran Pandemi Covid-19 khususnya menjelang bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.
Para Peserta Apel yang saya hormati dan yang saya banggakan, Operasi ” Keselamatan Toba 2022 ” dilaksanakan selama 14 (Empat Belas) hari, mulai dari Tanggal 01 Maret sampai dengan tanggal 14 Maret 2022 dengan target Operasi yakni masyarakat pengguna jalan, kendaraan angkutan umum dan Pribadi, titik lokasi rawan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta kegiatan masyarakat dalam berlalu lintas yang dapat menimbulkan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas
Ulvi