36 Peserta Hadiri Rapat Pleno DPD PIKI Sumut, 18 Peserta Lewat Online

Breaking News330 Dilihat

Sumatra Utara – transtv45.com |DPD PIKI Sumut 2021-2026 menggelar Rapat Pleno I DPD PIKI Sumut di Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia pada hari Sabtu tanggal 9 April 2021.

Pleno I dimulai dengan Upacara Nasional dan Upacara Organisasi, dilanjutkan dengan sambutan Dewan Penasehat yang disampaikan oleh Sihar Cibeo, dilanjutkan sambutan Dewan Pakar oleh Prof. Robert Sibarani yang juga Ketua LPM USU.

Selanjutnya Sidang Pleno dilaksanakan dipimpin oleh Watua PIKI Sumut Harris Silalalhi, terasa sekali dalam sidang pleno tujuan bagaimana PIKI akan menjadi rumah besar kaum intelektual Kristen dan menggelorakan PIKI sebagai Gerakan Pemikiran.

Ada 36 peserta yang hadir secara fisik dan 18 peserta secara online menjadi peserta Sidang Pleno, semangat membangun organisasi PIKI sebagai gerakan transformasi sehingga tujuan dan visi organisasi bisa terwujud kedepannya.

Salah satu peserta Sidang Pleno PIKI adalah Agust Zega sebagai Ketua bidang Parawisata dan Budaya menyampaikan apresiasi positif kegiatan Sidang Pleno PIKI.

“ada 23 bidang di PIKI Sumut akan merumuskan kegiatan selama 5 tahun kedepan, tentu dengan penajaman dari Dewan Penasehat & Pakar Pakar akan memberikan warna baru organisasi PIKI, harus ada output dari semua gerakan² yang dibincangkan menjadi tindakan kepada masyarakat” ujar Agust Zega mengakhiri informasi tentang Sidang Pleno PIKI Sumut hari ini.

Jurnalis: BMT.Manalu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *