Lampung – Transtv45com |Wakapolda Lampung Kunjungi Tiga Polsek di Wilayah Hukum Polres Tulang Bawang
Tulang bawang transtv45.com
Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Lampung, Brigjen Pol Drs. Subiyanto, melakukan kunjungan ke tiga Polsek yang ada di wilayah hukum Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, yang berlangsung hari Minggu (17/04/2022).
Adapun tiga Polsek yang dikunjungi oleh Wakapolda yakni Polsek Banjar Agung, Polsek Penawartama, dan Polsek Rawa Pitu.
Wakapolda berserta rombongan tiba di Polsek Banjar Agung pukul 07.30 WIB dan disambut langsung oleh Kapolsek Banjar Agung, Kompol Abdul Mutolib, SH, beserta personel Polsek.
Lalu melakukan pengecekan kebersihan Mapolsek Banjar Agung dan dilanjutkan dengan memberikan arahan, serta menyerahkan bingkisan lebaran untuk personel Polsek berupa minuman kaleng, biskuit dan beras.
Wakapolda beserta rombongan kemudian berangkat menuju ke Polsek Penawartama dan tiba disana pukul 08.30 WIB, yang disambut langsung oleh Kapolsek Penawartama, AKP Mahbub Junaidi, SE, beserta personel Polsek.
Selama berada di Mapolsek Penawartama, Wakapolda mengecek situasi di sekitar Mapolsek, kemudian memberikan arahan, serta dilanjutkan dengan menyerahkan bingkisan lebaran untuk personel Polsek berupa minuman kaleng, biskuit dan beras.
Selanjutnya, Wakapolda beserta rombongan menuju ke Polsek Rawa Pitu dan tiba disana pukul 10.00 WIB, yang disambut langsung oleh Kapolsek Rawa Pitu, Iptu Zulian, SH, beserta personel Polsek.
Selama berada di Mapolsek Rawa Pitu, Wakapolda melakukan pengecekan kebersihan Mako, persentase capaian vaksinasi Covid-19, dan memberikan arahan kepada personel Polsek.
Adapun arahan yang disampaikan oleh orang nomor dua di Polda Lampung tersebut kepada tiga Polsek yang dikunjunginya, yakni:
1. Mako Polsek jangan sampai kosong.
2. Pelaksanaan piket pada malam harus bergantian saat tidur, tidak boleh tidur semua.
3. Kalau ada tahanan harus benar-benar di cek setiap saat, jangan sampai lengah.
4. Laksanakan tugas dengan baik dan jangan sekali-kali meminta THR kepada masyarakat.
5. Tetap jaga kebersihan Mako dan berikan pelayanan prima kepada masyarakat.
Pukul 11.30 WIB, Wakapolda melihat langsung pelaksanaan panen raya di Kampung Gedung Jaya, Kecamatan Rawa Pitu, dan dilanjutkan dengan pelaksanaan sholat dzuhur berjamaah di Masjid Baitul Toat, Kampung Duta Yoso Mulyo.
Kemudian menuju ke lokasi pabrik RMP yang ada di Kampung Andalas Cermin, dan pukul 15.10 WIB, Wakapolda beserta rombongan meninggalkan Mapolsek Rawa Pitu untuk kembali ke Bandar Lampung.
Harry