Bersama TNI-POLRI,PBB PAC Silinda Ikut Serta Dalam Pengawalan Paskah

Breaking News319 Dilihat

Sergai – Transtv45.com |Organisasi masyarakat(ormas)Pemuda Batak Bersatu(PBB)salah satu organisasi yang telah terbentuk di kecamatan silinda.Sebagai salah satu ormas yang bermitra dengan TNI-POLRI,ormas ini ikut serta dalam pengawalan perayaan hari raya paskah se kecamatan Silinda,rabu(20/04/2022).

Wakil ketua pimpinan anak cabang(WAKA PAC)Silinda,Tuahman Barus menerang kan kepada awak media ini.Kalau kegiatan ini sudah menjadi tupoksi organisasi PBB di kecamatan Silinda untuk membantu tugas pemerintahan dan juga TNI-POLRI.

“Selain membantu masyarakat di bidang sosial,kami dari ormas PBB kecamatan silinda juga turut serta dalam mendukung kinerja pemerintahan dan juga tni-polri.Karena empat pilar dalam organisasi PBB adalah Solidaritas,Toleransi,Kerukunan dan gotong royong”,ungkap nya.

“Walaupun sedikit yang dapat kami lakukan untuk membantu,setidak nya kami harus bermanfaat bagi masyarakat dan kepada negara,karena itu adalah perintah dari ketua umum kami bpk.Lambok F.Sihombing”,pungkas nya.

“Adapun kegiatan kami pada perayaan paskah ini adalah membantu mengawasi protokol kesehatan dengan membagikan masker,membantu pengaturan parkir dan membantu dalam melayani konsumsi”,tutup nya.

Di tempat yang sama salah seorang pimpinan jemaat gereja,Sinar Surya Purba spd(46) mengungkap kan bahwa keberadaan organisasi PBB di kecamatan silinda ini sangat membantu.

“Saya sebagai pimpinan jemaat di gereja GKPI Pagar Manik telah banyak melihat kegiatan organisasi PBB ini.Bahkan saya sudah sering melihat mereka membantu masyarakat di bidang sosial di seluruh kecamatan ini”,ungkap nya.

Aipda Alex Vrans Meliala selaku kapospol di kecamatan silinda mengungkap kan sangat bersyukur dengan keberadaan organisasi PBB di kecamatan silinda ini.Dimana organisasi ini sering membantu kegiatan pihak kepolisian di wilayah ini.

“Saya bangga dan bersyukur dengan kehadiran organisasi PBB di kecamatan silinda ini.Ketika kegiatan kami dari kepolisian dalam pelayanan masyarakat di sini,kami bisa di bantu oleh mereka”‘ungkap nya.

Tuah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *