TAPSEL – TransTV45.com|| Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tapanuli Selatan menggelar Rapat Kerja (Raker) Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Instansi Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan di Aula Parsorminan Park & Farm, Desa Parsorminan, Kecamatan Sipirok, Senin (30/5/2022).
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala BNNK Tapanuli Selatan, Kompol Hendro Wibowo, S.IP, MM, M.Si yang dihadiri dari perwakilan Instansi Pemerintah Kabupaten Tapsel. Dengan narasumber Asisten Pemerintahan dan Kesra Hamdan Zen, SH, Sekretaris pada Badan Kesbangpol Azam Hasibuan, dan Kabid Penilaian Kinerja dan Penghargaan pada BKD Diana Rosalina Harahap, S.AP, MSP dengan moderator Hubban Hasibuan, S.Sos, M.Kes.
Kepala BNN Kabupaten Tapsel, Kompol Hendro Wibowo, S.IP, MM, M.Si dalam sambutannya menyampaikan, tujuan kegiatan rapat kerja ini dilakukan untuk mensosialisasikan bahaya anti narkoba pada masing-masing instansi pemerintah dalam upaya mendukung rencana aksi nasional, pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika (P4GN).
Menurutnya, penyalahgunaan narkoba di Indonesia tidak hanya tanggung jawab aparat penegak hukum namun juga tanggung jawab kita bersama dengan seluruh lapisan masyarakat.
“Dengan adanya rapat kerja ini, kita dapat mencermati dengan baik materi yang disampaikan dan dapat menjadi mitra dalam menyosialisasikan kepada rekan kerja, anak-anak, saudara, keluarga maupun tetangga yang ada disekitar kita, supaya menghasilkan generasi-generasi terbaik untuk daerah ini,” ucapnya.
Oleh karena itu saya berharap, untuk bersama-sama berdiri dalam satu barisan dan berperan aktif untuk memberantas narkoba sehingga Kabupaten Tapsel menjadi kawasan bersih dari narkoba.
”Tanpa peran kita bersama maka narkoba ini tidak akan dapat terselesaikan,” ungkapnya.
Ali Yusron Dgr.