Pemdes Talangbalao Bantu Petani Strom Babi

Breaking News295 Dilihat

Majene, Transtv45.com |Pemerintah Desa (Pemdes) Tallangbalao, Kecamatan Temerod’do Sendana, Kabupaten Majene tahun ini kembali memprograngkan pengadaan strom babi untuk para petani di desanya. Melalui Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2022. Program ini merupakan salah satu bagian dari program prioritas dalam pengelolaan anggaran dana desa.

Kepala Desa Talangbalao,
Baharuddin,S.Ag menuturkan kegiatan tersebut merupakan lanjutan dari program tahun anggaran sebelumnya. Hal itu dilakukan secara berkelanjutan karena masih ada beberapa warga tani di wilayah itu yang belum mendapat bantuan strom

Alhamdulillah Pemerintah Desa Talangbalao berhasil meloloskan program tersebut secara berturut-turut dalam dua kali penganggaran, sebelumnya tahun 2021 sampai tahun 2022. ” ungkap Baharuddin, ketika di temui di kantor desa Jum’at 3/6/22.

“Menurutnya,Bantuan strom babi sendiri jelas Baharuddin digunakan untuk mengamankan hasil pertanian dan perkebunan masyarakat dari serangan hama babi. Bantuan itu berupa Aki, modul, kabel telanjang atau kawat kontak, waring atau jaring dan panel sinar surya.

“Kapasitas strom tersebut dapat mengamankan lahan perkebunan warga tani seluas kurang lebih satu hektare,
” jelasnya.

Baharuddin,melanjutkan, bantuan tersebut diberikan kepada warga yang benar- benar memiliki lahan perkebunan yang sementara dalam penggarapan. “Dengan adanya bantuan tersebut masyarakat sangat terbantu dalam mengatasi hama babi yang merusak tanaman petani jagung dan tanaman lainya khususnya di malam hari,
” imbuhnya. (Whd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *