Tata Harumkan Nama Pesawaran Dengan Meraih Juara Tenis Lapangan Junior Lampung Seri Ke-5

Breaking News237 Dilihat

Pesawaran – TransTV45.com |Okta Zazkia Cahya Ramadhani petenis lapangan asal Desa Baglen Kecamatan Gedong Tataan yang berhasil meraih podium pertama, dalam ajang Tenis Lapangan Junior Lampung Seri 5 perseorangan putri yang di gelar di Gor Tenis Stadion Sukung Indoor Kotabumi Kabupaten Lampung Utara.

Pertandingan yang berlangsung pada tanggal 17 hingga 19 Juni 2022, Okta Zazkia Cahya Ramadhani (Tata) putri asli pesawaran yang saat ini baru lulus dibangku SMP, sukses meraih juara
satu, setelah pada pertandingan final mengandaskan perlawanan dari rivalnya yakni Elfira Gladhis Ramadhani dari Lampung Utara.

Tata yang merupakan putri kandung dari Yahmadi (40), merasa bahagia dengan hasil yang diraihnya. Ia juga berharap raihan prestasinya tersebut dapat terus diukir hingga ke kancah nasional. Dari catatan prestasi yang telah diraihnya, ia pernah meraih juara 3 cabang Tenis Lapangan di Kota Metro, kemudian Tata kembali meraih juara 3 di Kalianda Lampung Selatan. Saat ini Tata sedang mempersiapkan diri untuk melanjutkan pendidikannya di sekolah SMK Pelita Gedong Tataan dan bertekad akan terus mengejar cita-citanya untuk mengharumkan nama Pesawaran.

“Waktu tanding kemarin di Gor Tenis Stadiun Sukung kotabumi, saya dapat juara pertama cabang olahraga tenis lapangan junior seri 5, ujar Tata kepada media ini, Rabu (22/6/22) di kediamannya Desa Baglen Kecamatan Gedong Tataan.

Kemudian lanjut Tata,”Ingin mengharumkan nama pesawaran, setelah lulus SMP ini saya mau melanjutkan sekolah di SMK Pelita Gedong Tataan sambil terus berlatih, ungkapnya.

Sedangkan, Yahmadi mengaku senang dan bangga atas peraihan juara pertama yang disabet putrinya.

“Senang dan sangat bangga atas prestasi Tata putri saya, sebenarnya Tata bukan kali pertama meraih juara tenis lapangan, sebelumnya putri saya Tata pernah juga menjadi juara 3 secara berturut, di metro dan kalianda,” ungkap sang ayah.

Kesuksesan yang telah diraih Tata tentunya tak lepas dari buah tangan Hersaputra selaku pelatih olahraga, dan berharap dengan munculnya bibit-bibit potensial seperti Tata, mendapat perhatian dari pihak terkait dan pembinaan untuk pengembangan atlet yang baik dari pengurus cabang olahraga.

“Sebagai aktivis olahraga tentunya punya keinginan besar apabila ada putra-putri di desa, dapat kita antarkan untuk mendapatkan prestasi yang bisa mengharumkan nama desa, dan kabupaten,” ujar Heri selaku pelatih tata.

Heri, yang juga pensiunan ASN tersebut berharap agar prestasi yang telah diraih Tata mendapat perhatian dan dukungan dari pemerintah setempat sehingga Tata dapat meraih cita-citanya untuk mengharumkan nama pesawaran di kancah nasional khususnya di cabang olahraga tenis lapangan.

“Semoga Tata mendapat dukungan dari berbagai pihak yang terkait, itulah harapan kami, karena menurut saya Tata memiliki potensi dan skill di Cabor tenis Lapangan, kami semua bangga Tata dapat meraih juara pertama di Cabor tenis lapangan beberapa hari yang lalu, ungkap Heri.” (Tejo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *