Pemkab Toba Apresiasi Peresmian Gereja Oikumene Polres Toba

Breaking News233 Dilihat

Toba, Transtv45.com ||Kapolres Toba, AKBP Akala Fikta Jaya, S. IK, MM, bersama dengan Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Toba, Drs. Augus Sitorus, mewakili Pemerintah Kabupaten Toba, hadiri peresmian gedung Gereja Oikumene, di kompleks Mapolres Toba, Kecamatan Siantar Narumonda, pada hari Jumat, 1 Juli 2022.

Peresmian Gereja Oikumene Polres Toba ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Kapolres Toba, disaksikan oleh Pj. Sekdakab Toba, para Rohaniwan, dan pemerhati gereja.

Pada kesempatan ini, dilakukan juga dengan penyerahan plakat sebagai apresiasi kepada para pemerhati gereja atas dukungannya sehingga Gereja Oikumene Polres Toba dapat berdiri.

Kapolres Toba Akala Fikta Jaya mengatakan, pembangunan gereja oikumene dengan tujuan untuk melengkapi sarana dan prasana ibadah di Polres Toba, yang sebelumnya sudah berdiri mesjid, dan sekarang telah ada sarana ibadah buat umat Kristiani dengan berdirinya gereja oikumene.

“Jadi bagi anggota yang beragama kristen terutama yang lagi bertugas, untuk beribadah tidak perlu jauh-jauh lagi, dan kita harapkan masyarakat umum juga dapat beribadah di gereja ini,” ujarnya.

Selanjutnya Kapolres mengucapkan terimakasih atas sumbangsih semua pihak, dan berharap dengan berdirinya gereja ini bisa dimanfaatkan dengan baik khususnya untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama kita, sehingga kita semua bisa hidup dengan bahagia, sejahtera, dengan ikatan yang lebih kuat lagi.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Toba, Bupati Toba Ir. Poltak Sitorus yang diwakili Pj. Sekda Drs. Augus Sitorus, mengucapkan selamat atas diresmikannya Gereja Oikumene Polres Toba, teriring harapan semoga dengan berdirinya gereja ini, semakin meningkatkan kualitas keimanan dalam kehidupan bermasyarakat.

“Hari ini memang hari yang sangat luar biasa, dimana hari ini bertepatan dengan hari peresmian gedung Gereja Oikumene Polres Toba, Bapak Kapolres berulang tahun, hari ini juga 46 orang jajaran Polres Toba menerima kenaikan pangkat, dan kita juga merayakan ulang tahun Bhayangkara yang ke-76. Selamat atas semua hal baik yang kita rayakan hari ini,” sebut Augus Sitorus.

Augus Sitorus juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas partisipasi Kapolres Toba Akala Fikta Jaya, sehingga gedung gereja oikumene boleh berdiri, terlebih gereja ini menjadi gereja oikumene pertama yang ada di komplek Polres, di wilayah Kepolisian Daerah Sumatera Utara.

“Polres Toba di bawah pimpinan Bapak Kapolres AKBP Akala Fikta Jaya, sangat luar biasa, semoga suatu hari nanti beliau menjadi bintang di jajaran Polri,” harap pAugus Sitorus yang diamini seluruh hadirin.

Tampak hadir, Plt. Asisten Pemerintahan Eston Sihotang, Plt. Asisten Administrasi Umum Verry S. Napitupulu, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Sekdis Lingkungan Hidup Lahsa Simanullang, Kabag Tata Pemerintahan dan Kerjasama Samuel Lumbanraja, perwakilan BUMN, Camat Siantar Narumonda, pemuka gereja, rohaniwan, perwakilan BUMN, dan Kepala Desa setempat.
(Hjm/Toba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *