Kapolda NTT Pimpin Upacara Pembaretan Perwira Remaja AKPOL dan Bintara Remaja Tahun 2022

Breaking News334 Dilihat
Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H. M.H, Pimpin Upacara Pembaretan Perwira Remaja AKPOL Angkatan 53 dan Bintara Remaja Angkatan 47 Tahun 2022. (Foto: Isth)

KUPANG-TRANSTV45.COM| Direktorat Samapta Polda NTT gelar upacara pembukaan tradisi pembaretan Perwira Remaja AKPOL Angkatan 53 dan Bintara Remaja Angkatan 47 tahun 2022. Kegaiatan yang dilaksanakan di Lapangan Utama Mapolda NTT ini dipimpin langsung oleh Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H. M.H, Kamis (11/8/2022).

Hadir dalam upacara ini Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Heri Sulitianto, Irwasda Kombes Pol. Zulkifli, S.S.TmK., S.H., M.M dan Dirsamapta Kombes Pol. Sudarmin, S.I.K., M.H serta para pejabat utama Polda NTT.

Upacara ditandai dengan Penyamatan pita tanda peserta dan penyerahan bendera merah putih oleh Kapolda NTT kepada tiga perwakilan perserta dan selanjutnya dilepas oleh Wakapolda NTT menuju Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang.

Peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 253 personel terdiri dari Perwira Remaja sebanyak 6 orang dan Bintara Remaja sebanyak 247 orang.

Sementara waktu pelaksanannya selama 5 hari mulai dari tanggal 11 hingga 15 Agustus 2022 yang akan dilaksanakan di sejumlah lokasi di wilayah Kecamatan Kupang Barat, yakni di Air Terjun Oenesu, Boneana, Bumi Perkemahan Oematnunu dan di Pantai Tablolong.

Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H. M.H, Pimpin Upacara Pembaretan Perwira Remaja AKPOL Angkatan 53 dan Bintara Remaja Angkatan 47 Tahun 2022. (Foto: Isth)

Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H menyamapikan bahwa, pelaksanaan pembukaan kegiatan pembaretan yang dilaksanakan ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan semangat pengabdian, memupuk disiplin, rasa kebersamaan, kekompakan, jiwa korsa, loyalitas dan juga mempunyai makna khusus sebagai momentum bergabungnya Perwira Remaja lulusan AKPOL tahun 2022 angkatan 53 dan Bintara Remaja angkatan 47 di Kesatuan Polda NTT secara khususnya di Direktorat Samapta.

“Kegiatan pembaretan ini juga merupakan suatu pembinaan tradisi guna menjunjung nilai-nilai luhur, pembinaan karakter, penanaman rasa kebanggaan, dan kehormatan diri serta kecintaan kepada Korps Samapta Bhayangkara”, ujar Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H.

Dikatakannya, kegiatan pembinaan tradisi pembaretan ini tentunya dapat menanamkan nilai-nilai Tribrata Dan Catur Prasetya sekaligus meningkatkan motivasi dan semangat pengabdian sebagai sosok Samapta bhayangkara yang Presisi.

Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H. M.H, Pimpin Upacara Pembaretan Perwira Remaja AKPOL Angkatan 53 dan Bintara Remaja Angkatan 47 Tahun 2022. (Foto: Isth)

“Tradisi pembaretan ini bukanlah akhir dari penugasan, namun ini sebagai titi awal dalam pelaksanan tugas Kedepan yang lebih baik lagi sebagai anggota Polri khususnya pada Direktorat Samapta Polda NTT”, kata Jenderal bintang dua ini.

“Kegiatan ini merupakan langkah awal karena tugas masih panjang dan tantangan tugas ke depan yang akan dihadapi semakin kompleks seiring dengan perkembangan zaman”, tambahnya.

Ia berharap dengan kegiatan ini dapat terbinanya fisik dan mental personel guna menunjang nilai-nilai luhur, pembinaan karakter, penanaman rasa kebanggan dan kehormatan diri serta kecintaan terhadap kesatuan Polda NTT dan Korps Samapta Bhayangkara.

“Saya juga berharap agar tetap menjaga kekompakan, saling mengingatkan dan saling mendukung serta menciptakan interaksi yang baik di dalam pelaksanaan kegiatan ini”, tandas Kapolda NTT. *(HUMAS POLDA/RED)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *