Jakarta, TransTV45.com ||Seekor babi masuk ke kantor Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Jalan Mandala, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur.
Subkoordinator Urusan Penyuluhan dan Hubungan Masyarakat Dinas LH DKI Jakarta Yogi Ikhwan mengatakan kejadian tersebut terjadi pada Kamis pagi, 20 Oktober 2022 sekitar pukul 07.00 WIB.
“Pekan lalu ada babi pagi-pagi masuk kantor Dinas LH. Saya ngejar-ngejar babi deh,” kata dia saat dihubungi, Kamis, 27 Oktober 2022.
Yogi berujar babi hitam ini memasuki ruangan Unit Pengelola Sampah Terpadu Dinas LH DKI Jakarta. Dia pun membagikan video yang memperlihatkan proses penangkapan babi.
Seorang wanita tampak naik ke salah satu kursi kerja. Sementara itu, petugas dinas lainnya sibuk menangkap babi tersebut. Seorang pria berbaju batik terlihat membawa karung dan masuk ke sebuah ruangan.
Dia mencari-cari babi itu hingga ke meja kerja di ruangan, lalu jongkok untuk memasukkan hewan berkaki empat ini ke dalam karung. Menurut Yogi, pegawai honorer Dinas LH yang menangkap babi ini. “Sudah belasan tahun belum pernah ada kejadian ini,” ujar dia.||BMT.Manalu