Gebrakan Jelang Tahun Baru 2023 Organisasi Wartawan KEMOOT (Kelompok Media Online Oku Timur ) Berbagi Kasih Pada Warga

Sosial416 Dilihat

OKU TIMUR, TRANSTV45.COM

Dipenghujung Tahun 2022 sejumlah wartawan yang tergabung dalam Kelompok Media Online Oku Timur mengadakan kegiatan Bhakti Sosial memberikan Paket Sembako kepada warga di 2 Desa yaitu Desa Kotabaru Selatan Kecamatan Martapura dan Desa Tulangbawang Kecamatan Bunga Mayang Kabupaten Oku Timur Pada Hari Jum’at(30/12/2022).

Dalam kegiatan ini ada 30 paket sembako yang dibagikan kepada warga Lansia, Disabilitas dan Masyarakat yang kurang mampu.

Selaku Ketua KEMOOT Taufik Rahman mengatakan, kegiatan ini adalah bentuk wujud kepedulian dan empati serta berbagi kasih semata terhadap saudara saudara kita yang kurang mampu, dan ini murni inisiatif dari rekan rekan media dan tidak ada sedikpun mengandung unsur politik ungkap Taufik.

Rekan rekan wartawan ingin berbuat sisi positif, agar supaya lebih dekat dengan masyarakat dan tentu juga peduli ingin ikut membangun Visi Oku Timur “Maju Lebih Mulya” dan mudah mudahan rekan rekan wartawan berharap KEMOT kedepan akan terus lebih maju dan menunjukkan eksistensinya terhadap Pemerintah dan Masyarakat pada umumnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dusun(Kadus)IV Deri mewakili Kepala Desa Tulang Bawang menyambut baik dan sangat berterimakasih dengan adanya kegiatan ini serta memberikan apresiasi pada Kemot. Ada juga rekan media lain berkomentar positif beri Apresiasi dan acung jempol pada Kemot, walaupun organisasi ini cukup baru namun sudah berkiprah dan berkontribusi baik pada warga kami, untuk itu kami berharap kedepannya KEMOT tambah sukses.

Sementara ditempat terpisah Cepi dan Tohari mewakili warga Desa Sasah Kotabaru Selatan terimakasih sudah mendapatkan paket sembako semoga bermanfaat dan berkah untuk masyakatan dan berkah untuk rekan rekan Kemot, mungkin bantuan ini tidak seberapa nilai nya, akan tetapi ini lah cara Kemot menyambung Tali Kasih dengan warga yang kurang mampu, untuk itu kami ucapkan Selamat dan Sukses untuk Rekan rekan yang tergabung dalam KEMOT semoga tetap Jaya dengan Karyamu.

 

Jurnalis ( Nurdin.SiP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *