Mamasa TransTV45.com||
MAMASA – Bhabinkamtibmas Polsek Sumarorong Bersama Babinsa Melaksanakan Monitoring terhadap lokasi bencana Tanah longsor di Wilayah Binaan Tepatnya di Desa Matande Kec. Messawa Kab. Mamasa. Selasa 21 Maret 2023
Adapun Penyebab terjadinya longsor tersebut diakibatkan Curah Hujan yang Cukup tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Messawa
Kejadian tersebut tidak mengakibatkan adanya korban jiwa namun mengakibatkan Kerugian material sekitar Rp. 50.000.000
Kapolsek Sumarorong Iptu Yunus Lebang S. Pada Kesempatannya menghimbau kepada warga setempat agar selalu meningkatkan kewaspadaan terutama Akhir-Akhir ini Sering Terjadi hujan dan rawan akan terjadinya bencana longsor.
Sebagai bentuk tanggap bencana alam dan kepedulian serta untuk melindungi keselamatan harta benda dan jiwa raga masyarakat, Polsek Sumarorong akan selalu siap siaga dalam memberikan segala daya dan upaya dalam berbagai kejadian bencana alam yang terjadi di wilayah hukum Polsek Sumarorong. Ucap Kapolsek**Arjon MK/Humas Polres Mamasa