Tana Tidung-TransTV45.com||Kalimantan Utara, (26 Juni 2023). Belum genap 2 tahun menjabat sebagai Kades di Desa Tidung Pala Induk, Kalimantan Utara. Riyahadi telah memberikan program yang tepat kepada warganya.
“Saya dilantik pada tanggal 9 Agustus 2021, yang mana visi dan misi kami adalah salah satunya, pertanian untuk ketahanan pangan di Desa Tidung Pala Induk, alhamdulillah, selama kami menjabat kurang lebih 2 tahun. Kami, mengangkat 1 komoditi, 1 desa satu produk, yang mana produk kami adalah ketahanan pangan desa yaitu pertanian sampai saat ini pertanian ini berkembang yang mana setiap tahun kami memperluas lahan sekitar 10 hektar dan sekarang menjadi produk unggulan desa adalah beras yang dipakai untuk dalam daerah dulu” tutur Riyahadi.
Warga di Desa Tidung Pala Induk sendiri ada hampir 5.000 lebih warga yang mana mereka telah terdaftar dalam data capil.
Riyahadi dalam menjabat sebagai Kades juga telah membangun jembatan tani, irigasi dan rumah tunggu, yang mana rumah tunggu ini di peruntukkannya bagi masyarakat di Desanya khususnya bagi para petani.
“Di jaman saya menjabat ini saya juga telah membangun jembatan tani, irigasi dan rumah tunggu yang mana rumah tunggu ini kami peruntukkan bagi para Petani agar mereka dapat bermalam di rumah tunggu tersebut karena mengingat waktu pada saat mereka membuka lahan” ujarnya pada saat di Wawancara Wartawan Transtv45.com.
Selanjutnya programnya yang telah berjalan juga perikanan dimana selama menjabat ini ia membuat 40 kolam ikan dan mentargetkan menjadi angka penyuplai terbesar ikan di Desanya khususnya ikan nila & ikan patin.
Dan tidak hanya itu saja program-program lain yang telah Riyahadi berikan dan telah berjalan diantara juga Posyandu, Poskamling juga rumah rehab yang telah ia salurkan kepada warga di desanya.
“Posyandu dan Poskamling juga sudah berjalan, Posyandu ini sekarang yang kita kejar stunting, di desa saya ada 18 yang sudah hampir minggu ketiga ini kita berimakan setiap hari 2x makan dan kurang lebih sudah 3 bulan, karena kami di Desa Tidung Pala Induk Puskesmas dan Rumah Sakit Umumnya dekat jadi kita berkoloborasi sama Dinas Kesehatan, terkait dalam pelaksanaan menangani kesehatan mengenai Stunting maupun ibu hamil di usia muda”. Tutur Riyahadi saat menjelaskan kepada Wartawan.
Lalu Sambungnya : “mengenai rumah rehab dan rumah bedah dari jaman Kades lama hingga sekarang saya menjabat pun masih berkelanjutan, yang sekarang kita laksanakan selama menjabat ini, kita membuat sepiteng di WC yang tidak ada, sudah kita buat melalui program provinsi dipadukan menjadi satu dengan kabupaten dan desa”, ujar Riyahadi.
Edy, S.H