Jembatan Sambaliung I, Akhir September Diupayakan Dapat Dilalui Kendaraan Roda 4

Berita, Daerah471 Dilihat

Kalimantan Timur, TransTV45.com ||Proyek perbaikan Jembatan Sambaliung I di Kabupaten Berau, dengan sumber dana dari APBD Provinsi Kalimantan Timur senilai 26, 5 Miliar itu masih dalam pengerjaan.

I Nyoman Suhardika, selaku Penjabat Pembuat Komitmen ( PPK ) proyek perbaikan Jembatan Sambaliung I mengatakan adapun tahap-tahapan pekerjaan yang sudah dilewati seperti pekerjaan lantai dan pembongkaran lantai.

“yang mana tahap-tahapan pekerjaan sudah kita lewati yaitu, pekerjaan lantai dan pembongkaran lantai adapun pembongkaraan lantai ini termasuk pekerjaan kritis karena, banyak pekerjaan yang harus kita kerjakan disitu”. Ucap, Nyoman, saat mengkonfirmasi kepada Wartawan transtv45.com

I Nyoman Suhardika, saat mengkonfirmasi kepada Wartawan, juga menyampaikan progress dalam pengerjaan perbaikan Jembatan Sambaliung I ini yaitu sekitar 46% pekerjaan yang sudah diselesaikan berupa, pengecoran lantai sepanjang 180 meter.

“Pekerjaan perbaikan Jembatan Sambaliung I kita sudah sampai di Progress 46% di tanggal 17 Juli 2023 kemarin, pekerjaan yang sudah kita selesaikan seperti pengecoran lantai sepanjang 180 meter, akan tetapi dari segi umur belum mencukupi, perlu waktu lagi bahwa beton ini sudah dikategorikan cukup umurnya”. Ucapnya.

Untuk Kontrak Proyek perbaikan Jembatan Sambaliung I ini sendiri, ditargetkan selesai di pertengahan oktober, I Nyoman, mengatakan pihaknya mengupayakan akhir september 2023 ini dapat dilalui untuk kendaraan roda 4.

“Kontrak selesai dipertengahan oktober, kita usahakan untuk bisa dilalui diakhir september kita usahakan sudah bisa dilalui untuk kendaraan roda 4”, tutupnya.**Edy S.H

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *