Pematang Sianțar-TransTV45.com||Hari ini Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta telah memasuki usia ke 78 tahun menikmati kemerdekaan setelah dijajah oleh Belanda selama 359 tahun lamanya dan jepang selama 3,5 tahun. Kamis (17/08/2023).
Seremonial pengibaran bendera pun tidak lupa dilakukan setiap tahunnya. Setiap daerah baik itu tingkat kabupaten, provinsi, bahkan nasional mengirimkan putra-putri terbaiknya untuk menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka).
Menjadi skuad pasukan pengibaran bendera inilah yang membuat siswa kelas X, Keisha Ghaliyah Khansa bercita-cita menjadi Paskibraka. Dan pada tahun 2023, cita-cita putri sulung dari 2 bersaudara inipun akhirnya terwujud dengan menjadi Skuad pasukan pengibar bendera di sekolahnya SMA Yayasan Perguruan Sultan Agung yang berada di Jalan Surabaya, Kota Pematang Siantar.
“Ketika kecil saya mempunyai cita-cita menjadi paskibraka karena dulu sering menonton di televisi pengibaran bendera pusaka saat 17 agustusan di Istana Negara. Menurut saya itu sangat keren dan saya ingin menjadi seperti itu.” Ujar Keke, sapaan akrabnya kepada awak media ini, Kamis (17/08/2023) siang.
“Singkat cerita, ketika baru menginjak bangku SMA ini ada perekrutan untuk menjadi petugas upacara pengibar bendera. Saya ikut masuk saja karena menurut saya ini merupakan sebuah kesempatan untuk menjadi bagian dari skuad Paskibra di sekolah.” Sambungnya.
Keisha menambahkan, ia mendapatkan saran dari orangtuanya untuk ikut mendaftar jadi paskibra di sekolahnya jika dirinya kelak memang ingin menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka di istana Negara.
“Ya siapa tahu tahun depan bisa ikut seleksi menjadi Pasukan Pengibar Bendera tingkat Kota, terus propinsi hingga akhirnya nasional.” Ujarnya penuh harap.
Lebih lanjut, Keisha memaknai kemerdekaan sebagai generasi muda dengan penuh semangat juang dan pantang menyerah.
“Buat saya, hari kemerdekaan adalah hari yang sangat istimewa, hari yang sangat penting untuk seluruh masyarakat Indonesia. Makna kemerdekaan menurut saya sebagai generasi muda adalah sebagai simbol semangat juang dan pantang menyerah seperti yang dilakukan pahlawan kita untuk memerdekakan bangsa ini.” Ungkapnya.
Siswa SMA Yayasan Perguruan Sultan Agung yang juga aktif sebagai model ini menyebutkan mumpung dirinya yang masih muda harus memiliki semangat lebih untuk menjadi lebih baik.
“Saya sebagai generasi muda haruspunyaBu semangat juang 45 seperti para pahlawan. Apapun itu, selama kegiatannya positif akan saya ikuti.” Tutupnya.
Red