Satpomau Lanud Dumatubun Laksanakan Bakti Sosial Dan Pemeriksaan

Nasional283 Dilihat

Langgur-TransTV45.com|| Sambut HUT Pomau Ke-77, Danlanud beserta Keluarga besar  Satpomau Lanud Dominicus Dumatubun laksanakan Bakti Sosial dan pemeriksaan kesehatan. Kamis, 19-10-2023.

Dalam rangka menyambut HUT Pomau ke-77, Satpom Lanud Dominicus Dumatubun memberikan tali asih berupa bingkisan sembako dan pemeriksaan kesehatan kepada warga yang kurang mampu dan keluarga terdampak stunting di beberapa Desa Sekitar Lanud Dominicus Dumatubun Kab. Maluku Tenggara.

Kegiatan bakti sosial ini di pimpin langsung Komandan Lanud D. Dumatubun Letkol Pas M. Junaidi, S.H di dampingi Dansatpom Lanud DMN Lettu Pom Komang Yopi Pardita, S.S.T Han., M.H; Menyampaikan bahwa kunjungan ini sebagai aktualisasi kepedulian dari keluarga besar Satpomau Lanud Dominicus Dumatubun terhadap masyarakat.

Lanjutnya khususnya masyarakat di sekitar Lanud D. Dumatubun dengan memberikan sedikit sumbangan berupa sembako dan  pemeriksaan kesehatan kepada masyarakat dan anak-anak yang terdampak Stunting serta untuk meringankan beban kebutuhan sehari-hari yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi sebagai wujud kebersamaan sebagai sesama warga.

Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan pihaknya dalam menyambut HUT Pomau ke-77 yang akan di laksanakan Tanggal 1 November 2023 mendatang.

Sebelumnya Satpom Lanud D. Dumatubun  juga telah melaksanakan kegiatan antara lain sosialisasi bahaya Narkotika dan penyuluhan kesehatan kepada siswa-siswi SMP N 1 Tual, operasi Gaktiblin di Lanud DMN dan tes urine kepada seluruh personel Lanud D. Dumatubun

 

Komar Efruan

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *