Tim Senam Poco – Poco FOKBI Binaan Dispora Kota Medan Wakili Indonesia Tampil di Amerika Serikat

Olahraga1275 Dilihat

Medan-TransTV45.com|| 21.Oktober 2023. Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI) bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (KEMENPORA) serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyelenggarakan kompetisi bergengsi, “Duta Poco-Poco Indonesia Goes To Washington DC, USA ( Amerika Serikat) di Gedung Langen Sasono Budoyo Taman Mini Indonesia Indah Jakarta mulai tanggal19 hingga 21 Oktober 2023.

Perlombaan diikuti sebanyak 384 peserta dalam beragam kategori lomba yang seru diantaranya :

1. Lomba Duta Poco Poco Kreasi

2. Lomba Duta Poco Poco Guinness World Record (GWR)

3. Lomba Duta Poco Poco Aerdance

4. Lomba Duta Poco Poco Kenangan

5. Lomba Duta Poco Poco untuk Instansi Pemerintah, BUMN, TNI, POLRI, Perguruan Tinggi, dan Umum (Beregu).

Dengan semangat dan keyakinan, akhirnya Tim Senam Poco – Poco yang Dilatih oleh Katim Penghargaan Olahraga Edy Caustantin Syaputra dan Sri Rahayu berhasil meraih kemenangan diantanya :

Juara 1 Lomba Senam Poco-Poco Kreasi Nusantara Beregu (Goes to USA)

Juara 1 Lomba Senam Poco-Poco GWR ( Guinness World Records ) Perorangan (Prilly Tri Tania, Goes to USA)

Juara 2 Lomba Senam Poco-Poco GWR ( Guinness World Records ) beregu kategori Kementrian/Lembaga,BUMN,TNI, Polri, Perguruan Tinggi, dan umum beregu

Juara 2 Lomba Senam Poco-Poco GWR ( Guinness World Records ) beregu tingkat Pelajar

Juara 3 Lomba Senam Poco-Poco GWR  ( Guinness World Records ) beregu tingkat Pelajar dan Juara 10 besar Lomba Senam Poco poco GWR ( Guinness World Records )  perorangan sebanyak 4 orang diantaranya Nayla, Alifa, Azhar, Farah.

Kadispora Medan Pulungan Harahap didampingi Kabid Pembudayaan Olahraga Ibnu Rayyan mengucapkan selamat kepada pemenang dan diharapkan untuk melakukan persiapan diri kembali untuk prestasi selanjutnya.

“Kami mengucapkan selamat atas kemenangan dan prestasi yang diraih. Hal ini adalah pencapaian yang membanggakan,” ujar Kadispora Medan. Minggu 22/10/2023.

Dengan berhasilnya tim Poco – poco FOKBI Medan maka sebanyak 8 orang Atlit dari Tim FOKBI Medan akan dikirim ke dalam Flash Mob Poco Poco di acara “Remarkable Indonesia,” yang akan berlangsung di Pennsylvania Ave, 6th St – 7th St, Washington DC, USA pada tanggal 4 November 2023 mendatang.

Senam Poco Poco, sebuah seni olahraga yang berakar dari Indonesia, telah meraih pengakuan internasional dengan Guinness World Record pada tahun 2018. Saat ini, Poco Poco telah menjadi sebuah kegiatan senam olahraga yang merakyat, melibatkan berbagai kalangan usia mulai dari anak-anak, dewasa, hingga para profesional.

 

Dani Sltg/Gun

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *