Jalan Samalantan-Monterado Rusak,Ini Kata Kabid BM DPUPR Bengkayang.

Berita328 Dilihat

Bengkayang,Kalbar- TransTV45.com || Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bengkayang Martin Pones, melalui Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Bayu Mahendra, memberikan klarifikasi terkait ruas jalan Monterado – Samalatan yang mengalami kerusakan di beberapa titik setelah selesai di kerjakan beberapa bulan yang lalu.

“Setelah mendapat informasi dari masyarakat ruas jalan Monterado – Samalantan itu langsung kita tindaklanjuti, kami langsung berkoordinasi dengan pelaksana karena masih tahap pemeliharaan sehingga jalan tersebut pun sekarang sudah diperbaiki,” kata Kabid Bina Marga Bayu Mahendra saat ditemui di ruangannya, Selasa 31 Oktober 2023.

Bayu juga menegaskan, dalam bidang pengawasan hal tersebut memang sudah menjadi tugas dan tanggung jawab Pemerintah Daerah melalui Dinas PUPR Kabupaten Bengkayang, untuk secara rutin turun dan langsung mengawasi kegiatan yang masih dalam tahap pemeliharaan.

“Karna jika terdapat kerusakan tentunya wajib dilakukan perbaikan sesuai spesifikasi nya dan jika penyedia tidak melakukan perbaikan/mengabaikan, maka pihak pengguna akan mencair kan jaminan pemeliharaan sesuai syarat syarat umum dan syarat syarat khusus kontrak,” ungkapnya

Selain itu, ia juga menerangkan bahwa ada satu titik jalan yang juga mengalami kerusakan kecil serta mengeluarkan air, jalan tersebut tepatnya berada di daerah Sungai Betung. Hal tersebut di duga akibatkan kebocoran pipa milik PDAM.

“Untuk yang di Sungai Betung juga kita sudah tindak lanjuti dan akan segera di perbaiki, namun pihak Dinas PUPR Bengkayang juga harus berkordinasi dengan pihak PDAM mencari solusi karena kemungkinan pipa yang bocor tersebut tepat melintang di jalan raya,” ujar Bayu Mahendra.

Kemudian dirinya juga berterima kasih kepada Masyarakat yang tergabung dalam LSM dan Media yang telah membantu melakukan kontrol sosial di setiap Proyek yang di kerjakan oleh Pemerintah. Dan Ia berharap jangan sungkan untuk berkordinasi langsung dengan pihak PUPR Bengkayang jika di temukan hal yang janggal di lapangan.

“Kalau ada masyarakat yang melihat kejanggalan di lapangan silahkan berkordinasi dengan kami, kami siap untuk menindaklanjuti. Karena kita sama sama membangun kabupaten Bengkayang sesuai visi dan misi Bupati Bengkayang menjadi SDM Unggul dan Bengkayang Mantap.” tutupnya.||Reporter:Suparman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *