Kapolres Tapteng Terima Audiensi Dan Silaturahmi Komisioner KPU Tapteng 2023-2028

Nasional113 Dilihat

Tapteng -TransTV45.com|| Kapolres Tapanuli Tengah AKBP BASA EMDEN BANJARNAHOR, S.I.K., M.H; terima audiensi Komisioner Pemilihan Umum Kab. Tapanuli Tengah periode 2023-2028 dalam rangka silaturahmi di Ruang Kerja Kapolres Tapanuli Tengah, Senin (6/11/2024) pukul 08.00 WIB.

Kegiatan Audensi dan Silahturahmi diawali dengan perkenalan Komisioner KPU Tapteng periode 2023-2028 yakni Ketua/Divisi Keuangan, Umum dan Logistik Wahid Pasaribu S.sos., Divisi Tehnis dan Penyelenggara Pemilu Helman Tambunan, SH., Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Fahri Zulamin Rambe, Divisi Perencanaan, Data dan Informasi M. Fadli Wanri Putra Hutagalung, Divisi Hukum dan Pengawasan Abdul Haris Nasution S.H dan Sekretaris KPU Kab. Tapanuli Tengah Juliana Hutasuhut.

Kapolres Tapanuli Tengah AKBP BASA EMDEN BANJARNAHOR, S.I.K., M.H; dalam sambutanya mengucapkan selamat kepada Komisioner KPU Kab. Tapanuli Tengah atas pelantikannya. Dan selamat bertugas kedepannya, dan berharap Kolaborasi dan Koordinasi KPU dan Polri untuk menciptakan Pemilu yang Aman, Damai dan Baik diwilayah Kab. Tapanuli Tengah.

“Pada intinya kami Polres Tapanuli Tengah siap mengamankan berlangsungnya Tahapan Pemilu diantaranya pengamanan Kantor dan Anggota KPU, Gudang Logistik dan Pendistribusian Logistik Pemilu” ucap Kapolres Tapteng,”

Selain itu, Kapolres Tapteng juga meminta KPU Kab. Tapanuli Tengah untuk memperhatikan kondisi gudang Logistik, nantinya KPU Kab. Tapanuli Tengah dapat melakukan sterilisasi terhadap masyarakat yang melakukan Pelipat Surat Suara agar tidak ada surat suara yang keluar tanpa prosedur serta pengamanan ketat dari Pihak Polres Tapanuli Tengah.

Ketua/Divisi Keuangan, Umum dan Logistik Wahid Pasaribu S.sos., dalam hal ini berharap  KPU Kab Tapanuli Tengah dan Polres Tapanuli Tengah dan jajaranya dapat membentuk sinergitas dan kerjasama yang baik untuk menciptakan Pemilu yang Demokratis aman dan baik.

Wahid Pasaribu menekankan bahwa, KPU sebagai penyelenggara berkewajiban untuk tidak perbihak kepada peserta pemilu, kelompok dan pihak-pihak Lainnya terkait pelaksanaan Pemilu.

“Kami meyerahkan sepenuhnya keamanan Pelaksanan Pemilu di Kab. Tapanuli Tengah kepada pihak Polres Tapanuli Tengah serta KPU Tapteng akan berupaya menghilangkan benang merah pada Pelaksanaan Pemilu Terdahulu dan kami akan menindaklanjuti saran Kapolres Tapanuli Tengah untuk membimbing penyelenggara pemilu dibawah kami” ucap Wahid.

Dalam kegiatan Silahturahmi KPU Kab. Tapanuli Tengah juga dihadiri oleh Kasat Intelkam Polres Tapanuli Tengah AKP. Jonel Situmorang dan PJU Polres Tapanuli Tengah.

 

Lentina Marpaung

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *