Rutan Humbang Hasundutan Pertegas Kunci Back to Basic

Nasional920 Dilihat

Humbahas – TransTV45.com||  Menindaklanjuti surat edaran instruksi Kepala Wilayah Kemenkumham sumut mengenai meningkatkan kewaspadaan keamanan dan ketertiban, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Humbang Hasundutan laksanakan kegiatan tiga ( 3 ) kunci Pemasyarakatan Maju + back to basic pemasyarakatan yaitu deteksi dini, Berantas Narkoba dan Sinergitas dengan aparat hukum.

Rutan Humbang Hasundutan melalui Ka.KPR, Tamrin Simamora bersama jajaran pengamanan lakukan perawatan dan rolling gembok kamar hunian warga binaan. Giat insidentil tersebut dilakukan sebagai salah satu upaya Rutan Humbang Hasundutan dalam melakukan deteksi dini gangguan keamanan. Bukan hanya itu saja, Ka.KPR bersama jajaran pengamanan juga melakukan pemeriksaan seluruh beranggang dan tembok luar Rutan.

Tamrin Simamora, mengatakan semua gembok dilakukan pemeriksaan secara mendetail untuk kelayakannya “gembok dan anak kunci kami lakukan pengecekan kelayakan pintu sel p di setiap kamar hunian. Pemeriksaan serta pembersihan kunci dan gembok dilakukan pada kunci blok hunian, kunci gembok Petugas Pintu Utama, dan pos pengamanan”.ujar Ka.KPR.

Selain melakukan pengecekan gembok dan beranggang, Ka.KPR dan jajaran pengamanan juga melakukan pengecekan dan perawatan pada senjata api yang dimiliki rutan. Dan juga rutin melakukan razia insidentil pada blok hunian guna mengeledah barang-barang terlarang dan memberantas narkoba di dalam Rutan.

Rutan Humbang Hasundutan selalu berusaha menjaga sinergitan yang telah dibangun dengan aparat hukum dengan berkunjung membangun komunikasi yang baik ke Polres Humbang Hasundutan, Koramil 05/DS, Kejaksaan Negeri Humbang Hasundutan dan Polsek Dolok Sanggul.

Ka Rutan Tamrin Simamora selalu dan saling bekerjasama kepada pihak keamanan terkait yang ada di Kabupaten Humbang Hasundutan.

Dan untuk mengakhiri pembicaraan, Ka.Rutan mengucapan kata Horas Horas Horas dan sambil berjabat tangan kepada Awak Media.

 

M.Simanjuntak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *