Seruan Masyarakat Batanghari Dalam Aksi Solidaritas Peduli Palestina

Sosial1150 Dilihat

Batang Hari-TransTV45.com|| Aksi solidaritas yang di laksanakan oleh masyarakat kabupaten Batanghari dan pemerintah kabupaten Batanghari. Ribuan warga masyarakat batanghari turun kejalan jenderal Sudirman tepatnya di Rengas Condong. Kecamatan Muara Bulian. Kabupaten Batanghari. Provinsi jambi. Guna untuk menyampaikan seruannya di dalam aksi solidaritas kepedulian terhadap kemanusiaan palestina, Kamis (23/11/2023).

Kegiatan ini di pimpin langsung oleh elemen Majlis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Batanghari, unsur pemerintah kabupaten batanghari, Ormas, Organisasi, pimpinan pondok pesantren se-kabupaten batanghari, serta unsur lembaga masyarakat lainnya.

Dalam orasinya, Asisten II bupati batanghari yang mewakili organisasi masyarakat kabupaten Batanghari menyampaikan, atas dukungan dan kepedulian terhadap kemanusiaan palestina, dalam orasinya dengan suara yang  menggelegar mengatakan. “Hentikan penjajahan dan penindasan terhadap saudara kita di palestina, pada hakekatnya mereka adalah umat manusia sama seperti kita, mereka juga berhak mendapatkan kedamaian, keadilan serta kemerdekaan.

“Sesungguhnya kemerdekaan itu adalah hak segala bangsa, termasuk Palestina, untuk itu kami menyampaikan kepada seluruh elemen dunia agar dapat melihat dan mendengar orasi yang kami sampaikan ini.

“Ribuan anak-anak dan perempuan yang tak berdosa harus menjadi korban atas kebiadaban kekejaman Zionis Israel, Rumah tempat tinggal mereka dan rumah sakit, gedung-gedung sekolah di bom bordir, semuanya hancur berkeping keping. Hanya tangisan pilu dan air mata yang di rasakan oleh saudara kita di palestina.” sebutnya dengan nada keras.

Selanjutnya. “Kami tidak bosan-bosannya Menyampaikan seruan keras kepada elemen dunia, agar dapat melihat dan mendengar suara orasi yang kami sampaikan ini. Semoga kemerdekaan untuk Palestina segra terwujud.” sebutnya.

Tambahnya. Memberikan ucapan terimakasih kepada seluruh keamanan dan panitia pelaksana yang telah mensukseskan kegiatan ini dengan aman dan tertib.” tutupnya.

Terlihat dalam aksi solidaritas ini selalu mengumandangkan takbir serta seruan kemerdekaan terhadap palestina, juga beberapa masyarakat kabupaten Batanghari memberikan sumbangan donasi kepada rakyat Palestina.

 

Rian

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *