Memperingati Hari Ibu, Bupati Sleman Ajak Perempuan Berkarya Nyata Untuk Indonesia

Daerah112 Dilihat

Sleman-TransTV45.com||  Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengajak kaum perempuan di Kabupaten Sleman untuk meneruskan semangat perjuangan para pahlawan serta berperan memberikan karya nyata bagi bangsa dan negara.

Ajakan tersebut disampaikan Bupati Sleman saat menghadiri peringatan Hari Ibu tahun 2023 yang diselenggarakan oleh gabungan beberapa komunitas yang ada di Sleman, bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman, Jumat (22/12).

Menurut Kustini, peringatan Hari Ibu ini menjadi cerminan semangat kaum perempuan yang mampu bersatu untuk memajukan negara.

“Setiap ibu adalah seorang pejuang, bagi keluarga, bagi anak-anaknya, dan bagi generasi penerus bangsa. Dan melalui peringatan Hari Ibu ini, saya mengajak kaum perempuan di Kabupaten Sleman, untuk meneruskan semangat para pahlawan pendahulu bangsa, dengan peran dan karya nyata bagi Indonesia tercinta,” ujar Kustini.

Lebih lanjut peringatan Hari Ibu kali ini, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo juga berkesempatan menyerahkan bantuan yang diberikan Baznas Sleman kepada sejumlah Veteran yang tergabung dalam Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Slemen.

 

Sumber fatmawaty

Red

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *