Sosialisasi Forum Warga Pengawas Partisipatif Unsur Forkompincam Pada Tahapan Kampanye Pemilu Tahun 2024

Politik300 Dilihat

Batang hari-TransTV45.com||  Bawaslu Kabupaten Batang hari mengadakan kegiatan forum warga dengan tema “sosialisasi Forum Warga pengawasan partisipatif unsur Forkompincam Pada Tahapan Kampanye Pemilu Tahun 2024 ” yang digelar oleh Bawaslu Kabupaten Batang hari  di kantor Bawaslu  Jum’at (22/12/23).

Hadir dalam kegiatan tersebut tokoh masyarakat,Camat ,Koramil,Kapolsek,KUA,BPD dalam Kabupaten Batang hari. Narasumber, Mukhlis Ahmad. S.Ag, M.Pd.i menyampaikan materi ” memahami pemilu dan kecurangan Pemilihan umum sebagai perwujudan sistem ke tatanegaraan yang Demokratis.” Ungkapnya.”

Dalam penyampaian Dr.HM.Nur Azmi. s.Pd.M.Pd.i (Narasumber yang ke 2 ) menyampaikan materi ” Pengawasan Kampenye Pemili 2014″.hal ini didasari dengan UU Nomor 7.Tahun 2017.tentang penyelenggaraan pemilu PK PU Nomor 15 tahun 2014 tentang kampanye pemilu.Pemilu harus Langsung,umum, bebas rahasia (Luber) kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan kepada masyarakat, terkait pengawasan Pemilu secara partisipatif untuk mensukseskan Pemilihan Umum Tahun 2024.

“Bahwa kita sudah ada di penghujung tahapan pesta demokrasi yang di namakan Pemilu yang mana kita sudah banyak melihat spanduk-spanduk yang ada di tempat umum. Dalam Pemilu ada lembaga – lembaga negara penyelenggara Pemilu diantaranya KPU, bertindak sebagai selayaknya Panitia dan tidak hanya KPU, ada lembaga lain yaitu ada Bawaslu yang kurang lebih kita bertugas untuk memastikan tidak ada kecurangan dalam penyelenggaraan pemilu, tahun 2024 nanti.Ungkapnya.”

Acara di akhiri dengan sesi tanya jawab dan foto bersama.

 

(Msr)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *