Lagi-lagi..!! Warga Maro Sebo Ulu Tenggelam Di Sungai Batang Hari Dan Sudah Ditemukan 

Peristiwa151 Dilihat

Batang Hari||TransTV45.com||Dengan hitungan hari warga batang hari kembali dihebohkan, seorang pria Agus (30) warga Desa Sungai Lingkar. Nekat terjun kesungai batang hari untuk menyelamatkan baju jaketnya yang diterpa angin hingga terlempar kesungai, namun na’as korbanpun ikut tenggelam hingga meninggal dunia. Minggu (28/01/2024).

 

Sebelumnya warga batang hari juga dihebohkan dengan tenggelamnya seorang perempuan (30) warga Desa Padang Kelapo, Kecamatan maro sebo ulu, Kabupaten batang hari.

 

Kini kembali terjadi na’as, seorang pria Agus (30) warga Desa Sungai Lingkar, Kecamatan maro sebo ulu, Kabupaten Batang hari tenggelam untuk menyelamatkan jaketnya yang jatuh kesungai batang hari pada jum’at (26/01/2024) pukul 17.00 WIB.

 

Menurut Informasi warga, korban Agus (30) habis menjemur pakaian dipinggir sungai Batanghari.

 

“Taklama kemudian datang angin kencang penerpa baju jaketnya dijemuran hingga terlempar jauh kesungai batang hari. Melihat kejadian itu pihak korbanpun langsung mencoba berusaha menyelamatkan baju jaketnya tersebut.” Paparnya.

 

“Sesampainya dibaju itu, korbanpun langsung berusaha berenang ketepian dengan memakai pakaian rapi jelana panjang levis, namun na’as usaha korban sia-sia tidak sampai ketepian sungai korbanpun tenggelam,” jelasnya.

 

Atas peristiwa tersebut media ini mencoba menghubungi mantan BPD Jenang Untung.

 

“Benar dindo warga saya tenggelam, untuk mengambil bajunya yang terlempar angin kesungai batang hari, namun na’as usahanya berenang ketepian tidak sampai.” sebutnya.

 

Tambahnya.” Diketahui korban dengan memakai celana Levis panjang, kemungkinan berat untuk mencapai tepian sungai hingga membuat korban tenggelam.” tutupnya.

 

Kepala Desa Sungai Lingkar Kitmir saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.

 

“Iya benar baru ditemukan disungai lingkar pagi ini.” sebutnya.

 

Tambahnya. “Penemuannya tidak jauh dari lokasi tenggelamnya korban.

 

Rian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *