Polisi Sahabat Anak Polres Malang Sambut Hangat Kunjungan Edukasi Anak-Anak TK

Daerah85 Dilihat

Malang||TransTV45.com||Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, menerima kunjungan anak-anak Taman Kanak-Kanak (TK) Tunas Daud Cahaya, yang beralamat di Kelurahan Cepokomulyo, Kecamatan Kepanjen, Selasa (20/2/2024) pagi. Kedatangan rombongan anak-anak yang didampingi oleh Kepala Sekolah, para guru, dan orang tua mereka disambut dengan hangat oleh para personel Satuan Lalu Lintas Polres Malang.

Kegiatan kunjungan ini bertujuan untuk memberikan pengenalan kepada anak-anak terkait unit fungsi serta pakaian dinas Polri. Para anak juga diberikan pemahaman sederhana tentang rambu lalu lintas dan diajak berpartisipasi dalam kegiatan bernyanyi bersama.

Selain itu, mereka diberi kesempatan untuk menjelajahi ruangan di setiap unit di Markas Komando (Mako) Polres Malang.

Kasubsipenmas Humas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara, menjelaskan bahwa penerimaan kunjungan ini bertujuan menciptakan citra Polri yang humanis di mata anak-anak usia dini. Tujuan lainnya adalah memberikan pengenalan terhadap anak-anak tentang tugas dan kinerja polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Pagi ini kami menerima kunjungan dari anak-anak TK Tunas Daud Cahaya, kegiatannya pengenalan profesi kepolisian serta memberikan edukasi kepada anak-anak,” kata Ipda Dicka saat dikonfirmasi di Polres Malang, Selasa (20/2).

Dalam rangkaian kegiatan ini, anak-anak juga diperkenalkan dan diajarkan mengenai tata tertib berlalu lintas. Hal ini dimaksudkan agar mereka dapat memahami dasar-dasar tertib berlalu lintas, sehingga diharapkan anak-anak dapat menjadi pengingat dan pelopor keselamatan berlalu lintas bagi diri sendiri maupun lingkungannya.

Ipda Dicka menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya anak-anak. Melalui pembinaan dan penyuluhan seperti ini, diharapkan anak-anak dapat tumbuh dengan disiplin, taat, dan tertib berlalu lintas sejak usia dini.

“Kegiatan ini juga merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya anak-anak. Kami ingin memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada mereka sejak dini agar tumbuh menjadi individu yang disiplin, taat, dan tertib berlalu lintas sejak dini,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah KB/TK Tunas Daud Cahaya, Febe Indrianti, memberikan apresiasi kepada Polres Malang atas kesempatan yang diberikan kepada murid-murid TK untuk mengunjungi dan mengenal lingkungan kepolisian. Ia menuturkan bahwa kegiatan ini memberikan banyak hal positif, termasuk pembelajaran tentang kedisiplinan sejak dini yang sangat berharga bagi perkembangan anak-anak.

“Kegiatan ini memberikan banyak hal positif kepada anak-anak, salah satunya adalah pembelajaran tentang tertib sejak dini. Kami berterima kasih kepada Polres Malang yang telah memberikan kesempatan ini kepada murid-murid TK,” ungkap Febe Indriant.

Tim Redaksi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *