Waka Polres Mamasa Cek Pengamanan Rekapitulasi Surat Suara Di PPK, Pastikan Berjalan Aman

Breaking News450 Dilihat

Mamasa Sulbar||TransTV45.com||Memasuki Hari Ke Empat Rekapitulasi Surat Suara di Tingkat PPK, Waka Polres Mamasa Terus Melakukan Kegiatan Pemantauan Pastikan Kegiatan Rekapitulasi Berjalan dengan Lancar dan Aman.

Rabu 21 Februari 2024

 

Salah satunya Waka Polres Mamasa Kompol Kemas Aidil Fitri S.H,.S.I.K mengecek Rekapitulasi Surat Suara di PPK Sumarorong.

 

Dalam kunjunganya Waka Polres Mamasa mengatakan Pengecekan ini dilakukan dalam rangka memastikan keamanan rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 di tingkat PPK berjalan aman dan lancar, yang mana untuk kita ketahui bersama bahwa hari ini Telah Memasuki Hari Keempat Bahkan Ada Yang Telah Lima Hari Melakukan Rekapitulasi Surat Suara di PPK.

 

Waka Polres Mamasa juga mengimbau kepada pihak penyelenggara, agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik, sesuai ketentuan sehingga tidak ada pihak yang merasa dirugikan. Kita juga meminta dukungan kepada semua pihak, agar rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 di tingkat PPK atau Kecamatan ini bisa berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. (**)

 

Sumber Ar. MK/Humas Polres Mamasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *