Tebing Tinggi||TransTV45.com|| Aksi pencurian kotak amal terjadi di Masjid AS SALAM jalan Soekarno Hatta, Kel.Tambangan, Kec. Padang Hilir, Tebing Tinggi Sumatera Utara, Minggu (25/02/2024) sekitar pukul 11,00 WIB
Dalam rekaman CCTV pelaku pencuri kotak amal Masjid AS SALAM ada dua orang, dengan pakaian kemeja garis – garis dan seorang lagi memakai kaos warna hitam
Saat melakukan aksinya pelaku yang berkaos hitam duduk di teras depan masjid, untuk menjaga situasi dan pelaku memakai kemeja garis – garis melakukan aksinya dengan merusak gembok kotak amal yang berada di dinding masjid
Dilihat dari rekaman CCTV pelaku begitu santai melakukan aksinya saat membuka gembok kotak amal yang terbuat dari besi stainles steel dan mengambil uang di kotak amal tersebut
Setelah berhasil melakukan aksinya dengan memakai helm pelaku kabur dengan mengendarai sepeda motor Beat jenis matic warna biru tanpa plat BK
Insiden pencurian kotak amal baru di ketahui Pak Tambrin sebagai marbut masjid pada saat akan melaksanakan Sholat Zuhur. Pak Tambrin melihat gembok kotak amal sudah berada di lantai
Dengan kejadian ini belum di ketahui berapa uang yang berada di kotak amal tersebut.
Azwin