Kampar Riau, TransTV45.com ||Dari hasil perhitungan suara sementara pileg 2024, dua putra Kampar akan mendapat kursi DPR RI, Jakarta. Keduanya adalah Syahrul Aidi Maazat dari PKS dan Ir, H, Sahidin dari PAN.
Dengan berhasilnya Ir, H, Sahidin meraih kursi DPR RI, maka kiprah Syahrul Aidi di gedung Parlemen Pusat akan jauh lebih maksimal berkat dibantu oleh Ir, H, Sahidin yang merupakan putra asli Tapung. Keduanya akan sama-sama berjuang menarik pembangunan dari APBN ke Riau, khususnya ke Kabupaten Kampar.
“Dengan berhasilnya Ir, H Sahidin meraih kursi DPR RI, maka ini adalah sejarah bagi Kampar. Alhamdulillah masyarakat kita sudah mengerti mengapa putra Kampar harus ada di DPR RI Senayan, Jakarta. Sebelumnya hanya Ustadz Syahrul Aidi, kini ditambah dengan Ir, H Sahidin,” ucap Ape, tim pemenangan Ir, H, Sahidin merespon hasil perolehan suara yang menggembirakan bagi pihaknya, Selasa lalu.
Sebelumnya, Partai Amanat Nasional atau PAN Kabupaten Kampar menganggap Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 ini sebagai momen titik balik bagi daerah. Dimana akan ada satu lagi putra Kampar selain Syahrul Aidi Maazat yang bakal duduk di DPR RI.
Berdasarkan perhitungan internal tim pemenangan, PAN akan meraih kursi di DPR RI Senayan, Jakarta. Perolehan kursi itu adalah untuk Ir, H. Sahidin sebagai caleg peraih suara tertinggi di PAN berdasarkan data tabulasi internal.
“Berdasarkan perhitungan internal kami, PAN memperoleh satu kursi di DPR RI dengan perolehan suara partai PAN saat ini sebanyak 141.306 lebih, kami berada di posisi keenam atau di posisi kursi terakhir di Dapil Riau 2,” ucap Ape, Selasa (27/2/2024).
Ia menjelaskan, dengan perolehan 1 kursi di Pileg 2024, PAN telah mengukir sejarah kejayaan di pemilu 2024 khususnya di Dapil Riau 2.
Dia menyebutkan bahwa dengan hasil ini Ir, H, Sahidin akan menjadi Putra Tapung pertama yang berhasil duduk di Senayan. Ir, H, Sahidin dia yakini akan mampu berbuat banyak untuk kemajuan Kabupaten Kampar dan Riau.
Apalagi sebut Ape, bila Ir, H, Sahidin berhasil menduduki komisi V yang membidangi infrastruktur dan desa. Peluang Ir, H, Sahidin bisa menduduki komisi V cukup besar, lantaran ia punya hubungan baik dengan Ketua umum PAN, Zulkifli Hasan.
Dapil Riau 2 yang meliputi Kabupaten Kampar, Kabupaten Pelalawan, Kuantan Singingi (Kuansing), Indragiri Hulu dan Indragiri Hilir memiliki 6 slot kursi. Sejauh ini, berdasarkan tabulasi yang ada, Partai Golkar memuncaki perolehan suara sebanyak 300 ribu lebih disusul PKB, kemudian PDI-P, PKS lalu Gerindra, PAN di posisi keenam. Sedangkan di posisi ketujuh diduduki NasDem lalu disusul Partai Demokrat di peringkat kedelapan.(Tim).