Menyambut Bulan Suci Ramadhan SMP Negeri 2 Secanggang Laksanakan Acara Punggahan

Daerah141 Dilihat

Langkat||TransTV45.com||SMP Negeri 2 Secanggang Kabupaten Langkat, Sumatera Utara melaksanakan acara Punggahan menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H yang dilaksanakan di halaman sekolah, Sabtu, 09/03/2024 pukul 08.00 wib.

 

Kepala Sekolah dan para dewan guru beserta siswa siswi SMP Negeri 2 Secanggang duduk bersama berzikir dan mendengarkan tausiyah.

 

Kepala sekolah SMP Negeri 2 Secanggang Seniyo, S.Pd. M.Pd mengatakan ” Bulan suci Ramadhan akan segera datang, seluruh siswa SMP Negeri 2 Secanggang harus melakukan sholat lima waktu dan berpuasa. Semua siswa siswi dapat mengunakan waktu untuk memperbanyak ibadah dan jangan ribut waktu beribadah di masjid.”

 

Penceramah Ustadz Surya Wayan Hadi Saputra, S.Pdi atau lebih terkenal dengan sebutan ustadz Bejo menjelaskan ” ciri ciri orang beriman dijelaskan Allah dalam Al-Qur’an surat al-anfal ayat 2 – 3 yaitu apabila di sebut nama Allah maka bergetarlah hatinya. Dan apabila dibacakan ayat ayat Al-Qur’an maka akan bertambah iman mereka.”

 

Punggahan adalah tradisi masyarakat Islam untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan. Kegembiraan siswa dan siswi sangat terpancar dari wajah mereka. Karena bisa makan bersama sama di lingkungan sekolah.

Tim Redaksi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *