Bengkulu||TransTV45.com|| Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia Hj Riri Damayanti John Latief memberikan apresiasi atas berbagai capaian pembangunan yang berhasil diraih Kota Bengkulu pada usianya ke-305 tahun pada tahun 2024 ini.
“Pembangunan infrastruktur terutama jalan di Kota Bengkulu mulus, kesejahteraan warga meningkat dan masyarakat dimudahkan dengan berbagai fasilitas yang memudahkan kehidupan mereka sejak lahir, menikah hingga meninggal dunia,” kata Hj Riri Damayanti John Latief, Jumat (15/3/2024).
Alumni SMP Negeri 1 Kota Bengkulu ini menjelaskan, berbagai prestasi yang diraih Bumi Merah Putih itu mesti disambut baik oleh masyarakat dengan harapan ke depan dapat terus meningkat melalui inovasi-inovasi yang lahir tanpa henti.
“Hal ini dibuktikan Bengkulu didaulat menjadi kota sangat inovatif dari Kementerian Dalam Negeri baru-baru ini. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk lahirnya inovasi-inovasi lainnya,” ujar Hj Riri Damayanti John Latief.
Kakak Pembina Duta Generasi Berencana (GenRe) BKKBN Provinsi Bengkulu ini menekankan, berbagai persoalan memang masih menimpa masyarakat seperti banjir yang tak kunjung selesai karena kompleksitas persoalan yang melatarinya.
“Tapi ini bukan hanya masalah Kota Bengkulu, ini masalah hampir seluruh daerah. Penyelesaiannya harus dengan gotong royong. Pusat, provinsi dan antar kabupaten/kota harus bahu membahu mengatasi masalah banjir ini,” ungkap Hj Riri Damayanti John Latief.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Kabupaten Kepahiang ini menambahkan, ucapan selamat juga ia sampaikan untuk seluruh warga Kota Bengkulu dengan harapan dapat semakin sejahtera dan bahagia.
“Selamat ulang tahun yang ke-305 untuk seluruh warga Kota Bengkulu semoga senantiasa kompak, bisa merasakan lebih banyak kemajuan dan inovasi di masa depan, makin sejahtera dan bahagia, di dunia dan akhirat,” demikian tutup Hj Riri Damayanti John Latief.
Data terhimpun, berbagai acara dilakukan Pemerintah Kota Bengkulu untuk merayakan HUT ke-305 ini. Misalnya menyerahkan bantuan paket sembako sebanyak 1020 di Masjid Agung At-Taqwa melalui Baznas Kota Bengkulu, beberapa waktu yang lalu.
Selain itu, sembari menyemarakkan Ramadan, melalui Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, Pemerintah Kota Bengkulu juga menghadirkan Berendo Ramadan di halaman Masjid Agung At-Taqwa. Berendo Ramadan ini menjajakan berbagai macam takjil khas di bulan suci ini. [By fb].
Tim Redaksi