PDAM Tirta Muare Ulakan Sambas Salurkan Bantuan Paket Lebaran Untuk Anak Yatim Dan Masyarakat Kurang Mampu. 

Sosial104 Dilihat

Sambas, ||TransTV45. Com || : Jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Muare Ulakan Kabupaten Sambas mengadakan amal bakti berupa pemberian paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. (Minggu, 31 Maret 2024)

Direktur Perumda Tirta Muare Ulakan menyerahkan paket Lebaran Untuk Anak Yatim dan masyarakat kurang mampu serta Amil dan tokoh Agama melalui kegiatan “Perumda Peduli  Berbagi di Bulan Suci ” berkerjasama dengan PC. Salimah Kec. Salatiga, Firma Hukum Danadyaksa dan Yayasan Cita Insan Madani Sambas.

Sebelumnya, pada tanggal 28 Maret 2024 bertepatan  17 Ramadhan 1445 H. Perumda Air Minum Tirta Muare Ulakan Sambas, Berbagi  Takjil dan buka puasa bersama sekaligus penyerahan Paket  tali asih  Ramadhan kepada  anak yatim di Kecamatan Pemangkat Kab. Sambas.

Arpandi, S.P, M.H., selaku Direktur PDAM Tirta Muare Ulakan Sambas Menuturkan,

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi wasilah kebaikan bagi semua. Terimaksih kami sampaikan kepada Semua yang telah mensukseskan kegiatan ini.

semoga kegiatan ini menumbuhkan rasa kebersamaan, memberikan kebaikan dan keberkahan bagi semua”. Ujar nya

Mulyono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *