Dirjen Bimas Katolik: SMAK Negeri Ende Harus Jadi SMAK Unggulan Di Indonesia

Pendidikan859 Dilihat

Ende||TransTV45.com||Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat (Dirjen Bimas) Katolik Kementerian Agama Republik Indonesia Drs. Suparman, SE.,M.Si membuka kegiatan rapat koordinasi percepatan Sekolah Menengah Agama Katolik Negeri (SMAKN) Ende menjadi SMAK unggulan pada Rabu (03/4/2024).

 

Rapat koordinasi ini berlangsung selama 4 hari (3-6/4/2024) bertempat di SMAKN Ende. SMAKN Ende menjadi salah satu program prioritas Dirjen Bimas Katolik untuk menjadi SMAK unggulan di Indonesia.

 

“SMAKN Ende merupakan salah satu pakta integritas saya dengan Kepala sekolah untuk menjadi sekolah unggul. SMAKN Ende secara bertahap akan kita bangun dan saat ini harus melengkapi 8 indikator sebagai sekolah unggul.” kata Suparman.

 

 

Selanjutnya diterangkan oleh Suparman bahwa ada tiga SMAKN di Indonesia yaitu SMAKN Ende, SMAKN Kerom dan SMAKN Samosir.

 

Dari ketiga SMAKN ini, SMAKN Ende yang dipilih untuk menjadi SMAKN unggul. Dalam rangka percepatan pembangunan infrastruktur menuju SMAKN Ende unggul, Ia menyampaikan bahwa telah menggeser anggaran dari SMAKN Samosir ke SMAKN Ende sebesar 1 miliar.

 

Agenda lainnya yang dilaksanakan oleh Dirjen Bimas Katolik bersama rombongan dalam rakor di Ende adalah melakukan pertemuan dengan Bupati Ende, Bupati Nagekeo, dan berkunjung ke Rumah Keuskupan Agung Ende.

 

Pertemuan dengan Bupati Ende terkait hibah Rumah Potong Hewan (RPH) untuk pengembangan atau perluasan tanah SMAKN Ende.

 

“Besok sudah diagendakan pertemuan dengan Bupati, mudah-mudahan sebelum berakhir masa jabatannya, Bapak Bupati bisa merelokasikan RPH untuk pengembangan SMAKN Ende,” kata Suparman.

 

 

Turut hadir mendampingi Dirjen Bimas Katolik, Direktur Pendidikan Katolik, Dr. Salman Habeahan, Sekretaris Eksekutif Komisi Kerasulan Awam KWI, Yohanes Kurnianto Jaharut, Pr, Praktisi Sebastian Salang dan rombongan, dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi NTT, Reginaldus S.S. SeSeran

Arnold

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *