Kapolres Oku Memberikan Bantuan Kepada Masyarakat Korban Banjir Dari Kapolda Sumsel

Polres230 Dilihat

Oku Sumsel||TrensTV45.com||
Sebagai bentuk kepedulian dan empati terhadap korban banjir akibat luapan Sungai Ogan, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Selatan Irjen A Rachmad Wibowo melalui Kapolres OKU memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak dan korban banjir di beberapa wilayah kabupaten OKU. Kamis (09/05/2024).

Bantuan yang diberikan di berapa Desa Kecamatan Peninjauan dan Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten OKU. Berupa 2 ton beras, 2 ton minyak goreng, 2 ton gula pasir, 36 dos kopi, 50 dos teh Pucuk dan 150 kotak makanan tambahan Polri.

Bantuan diberikan langsung oleh Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H., didampingi Waka Polres OKU Kompol Yulfikri, S.H. Turut hadir PJU Polres OKU, Ketua Bhayangkari Cabang OKU Ny. Fitri Imam Zamroni bersama Pengurus Bhayangkari

Dalam aksi tersebut, Kapolres OKU dan rombongan berkeliling meninjau lokasi terdampak banjir serta menyempatkan diri bertemu dan menyapa warga yang menjadi korban banjir.

Kapolres OKU dan rombongan menyusuri rumah warga Kec. Peninjauan Kabupaten OKU dengan menggunakan perahu warga sekitar, tampak warga sudah menunggu di depan pintu rumah masing-masing untuk pembagian bantuan sembako  tersebut.

Sedangkan untuk pendistribusian di wilayah Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten OKU dilakukan oleh Kabag SDM Polres OKU Kompol Marwan, SH., bersama Kapolsek Baturaja Timur AKP Hariyanto, S.H., Rombongan berhasil menerobos genangan air menggunakan kendaraan dinas patroli untuk disalurkan bantuan sembako tersebut ke warga.

Dalam kegiatan Pendistribusian Bantuan Sembako dari Kapolda Sumsel untuk masyarakat Kabupaten OKU diangkut menggunakan kendaraan Truck Dinas Polri, kendaraan dinas patroli samapta, kendaraan dinas patroli Polsek Baturaja Timur, dan kendaraan pribadi personel.

Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H., menyampaikan, Polres OKU saat ini melakukan pendistribusian bantuan sembako dari Kapolda Sumsel untuk masyarakat Kabupaten yang terdampak musibah banjir.

Bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat. Diharapkan bisa mengurangi beban warga terdampak bencana.

” Bantuan yang kami siapkan berupa beras, gula pasir, minyak goreng, minuman seperti kopi torabika, teh pucuk, dan MTP (Makanan Tambahan Polri) diperuntukan bagi anggota Polri yang terkena dampak banjir.”kata Kapolres OKU

Kapolres OKU berharap, dengan penyaluran bantuan ini dapat meringankan beban para korban banjir. “Bantuan ini bentuk aksi kepedulian untuk memupuk rasa kemanusiaan dan kepedulian dengan sesama yang sedang terkena musibah,”Imbuhnya.

Semoga bantuan dan dukungan dari berbagai pihak dapat membantu memulihkan kondisi dan kehidupan masyarakat yang terkena dampak bencana banjir khususnya di Kabupaten Oku,”pungkas Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H.

Tim Redaksi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *