Polsek Manipa Kawal Pengobatan Gratis

Daerah62 Dilihat

SBB||TrensTV45.com||Pastikan berjalan lancar, Polsek Manipa dukung pengobatan gratis kapal RSA dr. Lie Dharmawan II di Pelabuhan Manipa. Selasa (28/5/24).

 

Warga sangat antusias mengikuti kegiatan pengobatan gratis di pelabuhan dusun Aman Jaya, Desa Luhutuban, Manipa.

 

Kapolsek Manipa, Ipda Edwin R Mangare menjelaskan, adanya kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman, serta menjamin Kamtibmas pada saat pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kecamatan Manipa.

 

“Hal ini sebagai wujud bahwasanya Polri tidak hanya memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat di bidang keamanan, akan tetapi Polri juga ikut serta mendukung terwujudnya kesejahteraan masyarakat, salah satunya di bidang kesehatan,” ujar Mangare.

 

Mangare menyebutkan, dalam kegiatan bakti sosial yang dilakukan kapal RSA dr. Lie Dharmawan II, tidak hanya memberikan pengobatan gratis kepada warga, pihaknya juga melakukan pengecekan kesehatan terhadap personel pengamanan di wilayah Rentan dan pengecekan laboratorium sederhana.

 

“Ada puluhan orang jumlah pasien yang ikut dalam kegiatan bakti kesehatan ini,” katanya.

 

Pasalnya kata Kapolsek, kegiatan bakti kesehatan terus dilakukan pihaknya di sana, dengan harapan dapat memberikan manfaat kesehatan kepada masyarakat di Kecamatan Manipa.

 

“Masyarakat yang lebih sehat cenderung lebih produktif dan memiliki kualitas hidup yang lebih baik,”ujar dia.

 

Mangare juga memastikan, keselamatan warga saat mengunjungi lokasi pengobatan yang berlokasi di tepi laut.

S. Adam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *