Bogor||TrensTV45.com||Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor, pada jum’at (14/6) menggelar Rapat Kordinasi terkait pembentukan Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pantarlih) bertempat di Hotel Salak, jalan juanda Kota Bogor.
Kadiv SDM dan Sosdiklihpar KPU Kota Bogor, Darma Djufri.M.Kom, memaparkan Pantarlih sebagai ujung tombak pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Walikota dan Wakil Walikota Bogor, sudah masuk dalam tahapan seleksi calon peserta Pilkada. Pemberkasan awal, lanjut Darma, dimulai dengan penerimaan dokumen, registrasi peserta dan data pemilih yang di hadiri 245 Petugas Pemungutan Suara (PPS) dan 30 PPK serta di hadiri pula oleh 68 lurah sekota Bogor.
Masih menurut Darma, Pilkada yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 menyediakan 1515 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di tempat umum dan 1 TPS di Lapas Paledang buat warga binaan. Rapat Kordinasi (Rakor) diselingi pula dengan panel diskusi oleh Komisioner KPU Kota Bogor Agus Teguh dan Pakar Komunikasi Neneng.
Kedepannya Darma berharap semua PPS dan PPK dan Pantarlih dapat melakukan tugasnya dengan menjaga kesehatan serta bisa mengatur ritme kerjanya.
Serta masyarakat dapat mendukung pelaksanaan Pilkada agar berlangsung lancar, aman dan nyaman.
Imas