Bogor||TrensTV45.com||Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor menggelar Rapat Kerja (Raker) persiapan penyaluran pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan badan adhoc pemilihan serentak tahun 2024 di Swiss-Belhotel Bogor Jalan Salak No. 38 – 40 Bogor, Kelurahan Babakan Kecamatan Bogor Tengah Kota, Bogor, Jum’at,(21/6/2024).
Hangga Pramaditya, S.H., M.H. selaku Sekretaris KPU Kota Bogor ketika ditemui awak media usai acara Raker mengatakan, hari ini KPU Kota Bogor mengadakan Rapat kerja (Raker) dalam rangka pengelolaan keuangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, dengan peserta Raker, para Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) para Sekretaris PPK dan PPS dan para staf bidang keuangan dari PPK dan PPS, jelasnya.
Raker dengan tujuan adalah supaya kami penyelenggara pemilu di wilayah Kota Bogor tidak hanya sukses melaksanakan pemilu, tapi juga sukses dalam menyelesaikan pertanggungjawaban pengelolaan keuangan yang sudah diamanahkan kepada KPU Kota Bogor tingkat KPPS di bawahnya, tutur Hangga
Keinginan kami, lanjut Hangga, untuk bisa mempertanggungjawabkan keuangan Pilkada yang sudah diamanahkan kepada kami, sehingga seluruh badan adhoc, baik KPU Kota Bogor maupun badan adhoc itu kita bisa bersinergi untuk mempertanggungjawabkan penggunaan keuangan Pilkada di 2024.
Hangga juga menyampaikan, Pak Ketua KPU Kota Bogor meminta keseluruh badan adhoc, baik tingkat PPK maupun PPS dalam menghadapi tahapan Pilkada tahun 2024, karena yang kita ketahui Pilkada tahun 2024 itu kita serentak melaksanakan pemilihan Gubernur dan Wali Kota Bogor, untuk Wali Kotanya Kota Bogor dan Gubernurnya Jawa Barat,”jelasnya.
Ketua KPU juga mengingatkan untuk badan adhoc dapat mempertanggungjawaban kinerja-kinerjanya, baik itu kinerja teknik pemilu maupun pertanggungjawaban keuangan yang hari ini kita rapatkan,” sambung Hangga.
Selain itu juga, akan ada pelantikan Pantarlih pada tanggal 24 Juni 2024 mendatang dimana semua PPS harus siap menghadapi kiat tersebut, karena akan serentak pelantikan Pantarlih dilanjutkan dengan pencocokan dan penelitian serentak, kata Hangga.
Imas