Inspektorat Kampar Akan Melakukan Pemeriksaan Senin Depan di Desa Indra Sakti

Berita, Daerah321 Dilihat
Kampar Riau, TransTV45.com ||Minggu depan Senin 9 September 2024 ini Inspektorat Kabupaten Kampar Akan melakukan pemeriksaan di Desa Indra Sakti Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar Riau, untuk memastikan bahwa pengelolaan keuangan dan aset Desa sesuai dengan aturan yang berlaku. Beberapa hal yang menjadi fokus pemeriksaan Inspektorat di Desa, antara lain.

Pengelolaan keuangan Desa
Bukti-bukti pertanggungjawaban
Dokumen administrasi, pengelolaan keuangan Desa, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pertanggungjawaban, hingga pelaporan dan Volume kegiatan fisik.

Inspektorat juga melakukan pembinaan dan pengawasan berkala atas pengelolaan keuangan Desa. Pembinaan ini bertujuan untuk memberikan arahan dan persiapan pelaksanaan pengawasan atau pemeriksaan.

Untuk keseimbangan berita Wartawan Konfirmasi Ketua tim Pemeriksaan dari Inspektorat kabupaten Kampar

Hafsah, S.E, M.Si Kamis 5 September 2024 mengatakan.

“Iya betul Kami dari Tim Inspektorat Kampar berdasarkan surat tugas Senin 9 September 2024 akan mulai memeriksa Desa di Tapung salah satunya Desa Indra Sakti, ” katanya.

Selanjutnya Wartawan mempertanyakan apa betul ini yang akan di periksa, antara lain:
Rekening Koran
Realisasi Anggaran
RPJMDes
RKPDes
APBDes & Perubahan APBDes
Rekom Pencairan dari Camat
SPP & SPM
Buku Kas Umum
Buku Kas Pembantu Kegiatan
Buku Pembantu Bank, Dan Dana BUMDES Desa

Hafsah mengatakan lagi, Itu merupakan dokumen pendukung yang akan kami teliti.

“Intinya kami memeriksa Ruang lingkup pemeriksaan, besok itu fokus anggaran tahun 2023 kemarin,” pungkasnya.**Tim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *