Palu-TransTV45.Com || Kepala Rupbasan Kelas I Palu, Idris Pirade, bersama Kasubsi Pengamanan dan Pengelolaan, Johnson, memimpin rapat penguatan tugas dan fungsi humas di Kantor Rupbasan Kelas I Palu, Senin (14/10).
Rapat ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja tim humas agar dapat bekerja secara maksimal dan memiliki program kerja yang terstruktur.
Dalam rapat tersebut, Idris Pirade menekankan pentingnya kerja sama tim dalam menjalankan tugas kehumasan. “Kehumasan adalah kerja tim yang harus mampu bekerja secara terstruktur dan memiliki program yang jelas,” tegasnya.
Hadir dalam rapat tersebut, Koordinator Humas, Nelmondo, dan seluruh anggota tim humas. Mereka bersama-sama membahas berbagai hal terkait peningkatan kinerja humas, seperti strategi komunikasi, pengelolaan media sosial, dan pembuatan konten yang menarik.
Dengan adanya penguatan ini, diharapkan tim humas Rupbasan Kelas I Palu dapat semakin optimal dalam menjalankan tugasnya, yaitu menyampaikan informasi yang akurat dan relevan kepada publik serta membangun citra positif lembaga.
Rut Yohanes