SBB, Transtv45.com || Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Pemuda Modernisasi menggelar acara Tabligh Akbar bertajuk “Dengan Semangat Hari Sumpah Pemuda, Kita Sukseskan Pilkada yang Aman, Damai, dan Berkualitas di Bumi Saka Mese Nusa.”
Acara ini dihadiri oleh Penjabat Bupati Seram Bagian Barat, Dr. Achmad Jais Ely, Sekda SBB Leverne Alvin Tuasuun, Dandim 1513/SBB, Kapolres SBB AKBP Dennie Andreas Dharmawan, S.I.K., Kajari SBB Bambang Tutuko, S.H., M.H., anggota DPRD sekaligus Sekretaris DPD BKPRMI, OPD, serta ibu-ibu Majelis Ta’lim dari Kecamatan Seram Barat.
Ketua Panitia BKPRMI SBB, Sugiarto Kaimudin, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pj. Bupati SBB, Dr. Achmad Jais Ely, atas dukungan yang diberikan dalam penyelenggaraan acara ini.
“Terima kasih, Bapak, yang selalu memberikan dukungan kepada kami. Kami dari panitia terus berkoordinasi, dan terima kasih juga semoga Bapak selalu sehat bersama keluarga, insya Allah,” ujarnya, Selasa, (29/10/2024).
Kaimudin juga menyampaikan apresiasi kepada para ibu Majelis Ta’lim yang hadir dari berbagai pelosok, khususnya dari Kecamatan Seram Barat.
Kaimudin mengakui bahwa panitia mungkin masih memiliki kekurangan dalam pelayanan, dan berharap agar peserta acara dapat memaklumi hal tersebut.
“Terima kasih kepada rekan-rekan panitia yang telah berusaha maksimal demi kelancaran acara ini. Alhamdulillah, apa yang kita harapkan bersama dapat terlaksana dengan baik pada sore hari ini,” tutup Kaimudin, di tugu Ina Ama
S. Adam