Sambas, Kalbar – TransTV45.com || Dugaan silahturahmi Kepala Desa se – Kabupaten Sambas untuk memenangkan calon tertentu dalam pemilihan kepala daerah di sambas tengah ramai di perbincangankan. (13 November 2024)
Salah satu yang ramai di perbincangankan adalah pengumpulan kepala desa di sebuah tempat wisata danau Sebedang di salah pondok Slamet Readi pada hari Senin (11 November 2024). Acara itu diduga bagian dari mobilisasi dukungan bagi salah satu Paslon Pilkada 2024. Hadir dalam kegiatan tersebut berdasarkan absen peserta 54 kepala desa.
Sebelum nya Media ini pernah menerbitkan pemberitaan dengan judul “Diduga Mendukung Salah Satu Paslon Pilkada 2024, Puluhan Kades Ngumpul Didanau Sebedang Saat Jam Kantor”
Untuk mencari kebenaran acara silaturahmi kepala desa se – Kabupaten Sambas tersebut awak media ini dan rekan Media lain nya mendatangi kantor DINSOSPMD namun yang ingin ditemui sedang rapat, awak media mencoba konfirmasi via whatapps dan meminta tanggapan pertemuan kades di danau Sebedang tersebut saat jam kantor.
Emilius Eko Suryadi selaku kepala bidang pemerintah desa menyampaikan saat di konfirmasi via whatapps,
” Terkait kegiatan tsb saye tidak mengetahui persis. Tapi jika dalam konteks kepala desa dalam pelaksanaan pilkada, normatif nya sudah jelas kades dilarang terlibat dalam kegiatan kampanye selama pelaksanaan pilkada”
Lanjut nya ia menambahkan,
“Ijin bang klw atas nama dinas saye belum bise komentar, saran bang mungkin bise konfirmasi dengan kepala dinas, tapi klw pribadi saye ndk tau terkait pertemuan kades di sebedang”.ujar nya
Hingga pemberitaan ini diterbitkan awak media ini belum mendapatkan tanggapan dari Pjs Bupati Sambas , Dra. Marlyna Almuthahar, M.Si., terkait pertemuan puluhan kades di danau Sebedang jelang Pilkada saat dikonfirmasi melalui Via Whatapps +62 812-5614-xxxx oleh awak media ini.||Jurnalis:Mulyono/tim