Seram Bagian Barat, Maluku
Transtv45.com || Bupati Seram Bagian Barat (SBB), Ir. Asri Arman, MT, dan Wakil Bupati Selfinus Kainama, S.Pd, tiba di Bumi Saka Mese Nusa. Kamis (6/3/2025) melalui Pelabuhan ASDP Waipirit.
Kehadiran mereka disambut dengan penuh kehangatan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Leverne Alvin Tuasuun, Forkopimda, pimpinan OPD, para camat, serta sejumlah kepala desa.
Dalam suasana penuh kebersamaan, Bupati dan Wakil Bupati dikalungi syal sebagai tanda penghormatan, sementara istri mereka, Ny. Yeni Rosbayani Asri dan Ny. Elizabeth Dewana Kainama, menerima bunga.
Kehangatan penyambutan semakin terasa dengan penampilan Tari Cakalele dari Desa Hatusua, Tari Somba Upu dari Desa Latu, alunan tifa totobuang, serta kehadiran ibu-ibu Majelis Ta’lim.
Setelah prosesi penyambutan, rombongan melanjutkan perjalanan ke Kota Piru.
Di tengah perjalanan, mereka singgah di Masjid Al Muhajirin, Desa Waihatu, untuk melaksanakan salat zuhur dan beristirahat sejenak di Hotel Amboina.
Mengawali tugasnya, Bupati dan Wakil Bupati kemudian menghadiri rapat paripurna serah terima jabatan Penjabat Bupati di Gedung DPRD SBB.
Momen ini menjadi awal langkah baru bagi kepemimpinan mereka dalam membawa kemajuan di Bumi Saka Mese Nusa.
S. Adam