Polres Ogan Ilir menggelar sholat Ghaib bersama bentuk Penghormatan kepada tiga anggota Polri dari Polres Way Kananyang gugur dalam melaksanakan tugas

Berita, Daerah9 Dilihat

Ogan Ilir Sumsel,  TransTV45.Com|| Pada hari Selasa tanggal 18 Maret 2025 pukul 12.30 wib bertempat di Masjid Nurul Hikmah Desa Permata Baru Kec. Indralaya Kab. Ogan Ilir telah dilaksanakan Kegiatan Sholat Ghaib Oleh Polres Ogan Ilir.

Pelaksanaan Sholat Ghaib sebagai bentuk penghormatan kepada prajurit Bhayangkara Polda Lampung yang gugur dalam melaksanakan tugas pengabdian memberantas tindak pidana

Adapun anggota bhayangkara yang meninggal antara lain

1). Iptu Lusiyanto (Kapolsek)

2). Bripka Petrus

3). Bripda Ghalib

Untuk itu Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo S.I.K beserta personil Polres Ogan Ilir dan masyarakat Kab. Ogan Ilir melaksanakan sholat Ghaib.

kegiatan sholat Ghaib dan doa bersama ini, sebagai ungkapan belasungkawa yang mendalam atas gugurnya ketiga anggota Polri

Kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas gugurnya rekan-rekan kami yang bertugas di Polda Lampung dalam menjalankan tugas negara. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan,” ujarnya.

Sholat Ghaib ini menjadi bentuk penghormatan dan solidaritas antar anggota kepolisian, sekaligus doa agar para anggota Polri yang gugur mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa Allah SWT ,” pungkasnya.

Pelaksanaan kegiatan Sholat Ghaib dilaksanakan dalam keadaan aman dan lancar dan diakhiri dengan Pembacaan doa bersama.

( Hen SPT )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *